OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Minggu, 19 Februari 2017

07
Laba PT Adhi Karya Anjlok, Rizal Ramli: Fajrul Rahman NGAPAIN Aja


10Berita-Kinerja perusahaan Plat merah PT Adhi Karya (Persero) Tbk (Adhi) selama tahun 2016 yang lalu ternyata tidak sesuai dengan apa yang diharapkan. Akibatnya, laba bersih perusahaan mengalami minus 32,4% dibanding pada tahun 2015.

Menurut laporan yang dikeluarkan Jumat, 17 Februari 2017 lalu, perolehan laba PT Adhi Karya tersebut hanya tercatat Rp. 313,45M pada tahun 2016, sedangkan di tahun 2015 laba PT Adhi Karya mencapai Rp. 463,68M.

Analis Mandiri Sekuritas Gerry Harlan dalam risetntya mengungkapkan, perolehan laba bersih tersebut memiliki porsi 108% dari prediksi Mandiri Sekuritas dan 89% dari prediksi konsensus.

Yang membuat laba bersih tersebut anjlok adalah tumbuhnya beban pokok pendapatan hingga 18,23%, dari Rp8,41 triliun menjadi Rp. 9,94 triliun. Itu juga diikuti peningkatan jumlah beban usaha menjadi Rp. 455,97 miliar atau naik 15,29% dari Rp395,49 miliar.

Yang paling besar memberi sumbangan ke beban usaha tersebut adalah beban usaha umum dan administrasi, yang sebesar Rp. 433,9 miliar sepanjang tahun 2016.

Mantan Menteri Kemaritiman, Rizal Ramli pun angkat suara.

"Preskom Fajrul Rachman ngapain aja? Kok payah amat?" cuitnya melalui akun twitternya @RamliRizal, Sabtu, 18 Februari 2017.

“Fajrul Rachman” yang dimaksud dalam cuitan Rizal Ramli tersebut adalah Fadjroel Rachman. Ia adalah mantan aktivis yang diangkat menjadi Presiden Komisaris atau Komisaris Utama PT Adhi Karya (Persero) Tbk. tahun 2015.

Sontak netizen twitter pun beramai-ramai turut mengomentari kabar tersebut.

Sumber: Portal Islam

Related Posts:

  • PBB Ajak Perangi IslamofobiaPBB Ajak Perangi Islamofobia Kepala urusan Hak Asasi Manusia PBB, Zeid Ra'ad Al Hussein Kekerasan atas nama agama tidak sesuai dengan dasar ajaran agama. 10Berita , JAKARTA -- Islamofobia telah menjadi masalah di berbagai be… Read More
  • Senator Indonesia: Kalau Tidak Kuat Dikritik Jadi Presiden, Lebih Baik Jadi Warga Biasa SajaSenator Indonesia: Kalau Tidak Kuat Dikritik Jadi Presiden, Lebih Baik Jadi Warga Biasa Saja 10Berita  – Meskipun sudah pernah dibatalkan oleh Mahkamah Konstitusi pada tahun 2016, DPR dan Pemerintah Jokowi kembali memun… Read More
  • Bara di Batubara, Apa Gunanya Ada Pemerintah?Bara di Batubara, Apa Gunanya Ada Pemerintah? 10Berita, Rapat lima petambang besar batubara dan PT PLN (Persero) yang dipimpin Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan Senin, 5 Februari 2018, kemarin, … Read More
  • Kisah Pemuda dan Sepotong KayuKisah Pemuda dan Sepotong Kayu Membulatkan tekad sangat dibutuhkan Muslimin sebelum bertawakal kepada Allah 10Berita ,  JAKARTA -- Pada zaman dahulu, sebelum era keislaman, hidup seorang pemuda dari kalangan Bani Israil… Read More
  • Al-Zahrawi, Ahli Dokter Bedah TerbaikAl-Zahrawi, Ahli Dokter Bedah Terbaik Ilmuwan Muslim. Lebih dari 300 penyakit beserta pengobatannya ia jelaskan dalam bukunya. 10Berita ,  JAKARTA -- Kembali ke abad ke-10, di selatan Spanyol hidup seorang ahli bedah mu… Read More