Sumarsono Jadi Plt Gubernur DKI Lagi: Dibawa Happy Saja
10Berita-Dirjen Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri Sumarsono telah tiba di Balai Kota untuk mengikuti serah terima jabatan Plt Gubernur DKIJakarta.
Tiba di Balai Kota sekitar pukul 18.45 WIB, Sumarsono tampak mengenakan batik dan langsung masuk ke Balai Agung, tempat diselenggarakannya sertijab.
"Kabar baik, alhamdulilah," ujar Sumarsono saat memasuki Balai Kota, Senin (6/3). Soni sempat berjabat tangan dengan beberapa wartawan dan staf Pemprov DKI yang telah menyambutnya.
Ketika ditanya persiapan untuk menjabat lagi sebagai Plt Gubernur, Soni mengungkapkan tidak memiliki persiapan apa-apa. "Tidak ada persiapan. Kan (sertijab) belum," ujarnya.
"Yang penting, saya senang bisa bertemu dengan teman-teman media sekalian. Hari ini dibawa happy aja yah," tuturnya sambil masuk ke dalam ruang tamu Balai Kota.
Sore tadi, sebelum blusukan ke Masjid Raya di Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat, Basuki Tjahaja Purnama menyebut Sumarsono akan menjadi Plt Gubernur DKI untuk menjadi penggantinya selama cuti kampanye. Ia mengaku tidak tahu alasan Mendagri memilih Sumarsono. Tapi, Ahok menyebut pemilihan Sumarsono akan memudahkan proses transisi di Balai Kota.
"Saya kira Mendagri juga pikir sama ya, karena kalau masukin lagi orang baru dia belajar lagi nih. Kalau sudah 3,5 bulan kan sudah kenal," kata Ahok.
"Ya rejeki beliaulah 5 bulan hampir 6 bulan," lanjutnya.
Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo menyebut dua nama yang menjadi kandidat kuat Plt Gubernur DKI Jakarta setelah Basuki Tjahaja Purnama mulai cuti. Kedua nama itu adalah Dirjen Otonomi Daerah Kemendagri Sumarsono dan Sekretaris Daerah DKI Jakarta Saefullah.
Sumber: kumparan