OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Minggu, 08 April 2018

Sejarah Panjang Kebrutalan Israel Terhadap Jurnalis

Sejarah Panjang Kebrutalan Israel Terhadap Jurnalis


Al-Syahid Yaser Murtaja saat bertugas. (Aljazeera.net)

10Berita – Gaza. Tertembak-nya jurnalis foto Palestina, Yaser Murtaja, menambah panjang catatan kebrutalan pasukan Israel terhadap insan pers. Seperti diwartakan sebelumnya, Yaser tertembak oleh sniper Israel saat meliput ‘Pawai Kepulangan’ di perbatasan Gaza.

Aljazeera.net telah merangkum pelanggaran Israel terhadap insan pers dalam beberapa tahun terakhir, Ahad (08/04/2018).

Pada 28 Oktober 2000, seorang jurnalis bernama Aziz Yusuf gugur saat melakukan peliputan di kota Ramallah, Tepi Barat. Ia ditembak tepat di bagian kepala oleh pasukan penjajah Israel.

Tanggal 31 Juli 2001, dua orang jurnalis atas nama Muhammad al-Bishawi dan Utsman al-Qutani gugur menyusul serangan pasukan penjajah ke Pusat Studi dan Media Palestina di Nablus.

Tahun selanjutnya, 14 Maret 2002, dua orang jurnalis juga gugur di dua tempat berbeda. Mereka adalah Jamil Nawarah yang tertembak di Ramallah, dan Ahmad Nu’man di Batlehem.

Satu tahun berselang, tepatnya 09 April 2003, Fadhil Subhi Shanaa juga mengalami nasib yang sama. Ia ditembak pasukan zionis saat bertugas di Jalur Gaza.

Setelah itu, dua jurukamera bernama Hisam Salamah dan Mahmoud al-Kumi juga gugur. Mereka  gugur pada 20 November 2012 setelah terkena serangan rudal Israel yang menyasar TV al-Aqsha di Gaza.

Sedangkan pada 30 Juli 2014, kejadian serupa juga terjadi di Gaza. Kali ini tiga orang jurukamera menjadi korbannya. Mereka adalah Muhammad al-Diri, Rami Ryan dan Sameh el-Erian, yang gugur dalam serangan di Shejaiya.

Kurang dari satu bulan setelahnya, jurnalis Abdullah Fadhil Murtaja juga menyusul mereka berdua dari tempat yang sama. (whc/)

Sumber: Aljazeera,dakwatuna 

7 Hal Perlu Diketahui Dari Adopsi Secara Islami

7 Hal Perlu Diketahui Dari Adopsi Secara Islami


10Berita, Ada satu pertanyaan dari keresahan seorang istri karena ingin mengadopsi anak setelah bertahun-tahun menikah belum dikaruniai momongan. Saat dikomunikasikan dengan suami, betapa terkejutnya saat suaminya tidak setuju dengan adopsi itu, katanya “Adopsi itu haram dalam Islam”.

Artikel ini ingin meluruskan pandangan mengenai hal tersebut, sekaligus memberikan pemahaman yang tepat mengenai adopsi yang salah kaprah di mata masyarakat.

Islam, membolehkan seseorang memungut anak untuk di asuh, dididik dan diberikan hak yang sama dengan anak-anak lainnya. Bahkan, untuk anak-anak yatim yang tidak diketahui orangtuanya, atau anak-anak miskin yang sudah jelas orangtuapun Islam tetap membolehkan.

Bahkan itu dianggap sebagai sarana untuk menolong anak-anak Islam memperoleh pengasuhan, pendidikan, kebutuhan primer dan sekunder yang terpenuhi oleh orangtua angkatnya, yang kelak anak mengangkat derajatnya, derajat orangtua kandungnya sekaligus orangtuanya dan tentu akan menjadi pribadi yang lebih baik dalam memperjuangkan dakwah Islam.

Dalam adopsi, tidak begitu saja dilakukan oleh calon orangtua angkat. Ada beberapa peraturan yang cukup ketat didalam Islam, untuk membuktikan jika adopsi dalam Islam tidak sama dengan mengambil anak orang lain untuk dijadikan anak sendiri.

Untuk itu cermati 7 hal yang perlu diketahui dari adopsi secara Islami berikut ini:

1. Nasab Anak Tetap Melekat Padanya
Bukan seperti pada jaman jahilillah Arab dahulu, dimana nasab anak tergantikan dengan orangtua angkatnya, dan diberi hak tanpa kecuali pada anak tersebut sampai hak waris juga, dan hal ini jelas salah.

Nasab anak tetap melekat pada garis keturunannya. Bukankah saat diakherat nanti anak akan dipanggil dengan nama ayahnya, bukan ayah angkatnya?

Untuk itu jangan sesekali adopsi anak dengan menghilangkan nasab orangtuanya dengan mengganti nama orangtua pada akte anak dengan nama pengadopsi.

2. Anak Angkat Tidak Berhak Mendapat Warisan
Dalam hal ini memang hukum waris Islam tidak memasukkan anak angkat sebagai ahli waris. Pada masa jahiliyah, dimana anak anak angkat mendapat waris bahkan menghalangi ahli waris sebenarnya, menimbulkan perselisihan yang cukup serius.

Maka, Islam datang dengan meluruskan tentang hal itu. Lalu bagaimana menyikapinya jika orangtua angkat meninggal? Bisa dengan cara diberi hibah, atau berwasiat pada anak angkat untuk mendapatkan bagian, namun jumlahnya tidak boleh lebih dari sepertiga dari jumlah harta waris.

3. Ada Batas Kemahroman Pada Anak Angkat
Meski sudah diasuh sejak bayi, anak angkat bukanlah mahromnya. Maka tetap ada batasan melihat bagi anggota keluarga lainnya pada anak angkat.

Ini yang kurang disadari oleh banyak orangtua angkat, yang merasa karena sudah dianggap anak sendiri dalam hal perilaku, membuka aurat bahkan saling sentuh walau anak sudah remaja atau dewasa terbiasa dilakukan. Padahal hal itu sebenarnya terlarang dalam Islam.

4. Hak Perwalian Nikah
Saat anak angkat siap menikah, hak perwaliannya tetap pada ayah kandungnya atau kakek atau saudara laki-lakinya. Orangtua angkat tidak punya hak perwalian, meski orangtua dan kerabatnya tidak diketahui sekalipun, maka wali hakim yang akan menjadi perwaliannya.

5. Mantan Istri  Dari Anak Angkat Halal Untuk Dinikahi
Hal ini menunjukkan jika anak angkat itu memang berbeda dengan anak kandung, dimana bekas istri anak kandung haram hukumnya dinikahi.

Peristiwa Rasulullah yang menikahi mantan istri Zaid bin Haritsah,  yakni Zainab yang menjadi perbincangan dikalangan masyarakat kala itu, karena dianggap Rasulullah menikahi mantan istri anaknya yang haram hukumnya.

Padahal Zaid adalah anak angkat, bukan anak kandung dan ini beda.

“Dan (ingatlah) ketika engkau berkata kepada orang yang telah diberi nikmat oleh Allah dan engkau juga telah memberi kenikmatan kepadanya (Zaid bin Haritsah). ‘Tahanlah untukmu istrimu dan takutlah kepada Allah’, dan engkau menyembunyikan dalam hatimu apa yang Allah tampakkan, dan engaku takut kepada manusia, padahal Allahlah yang lebih berhak engaku takuti. Maka tatkala Zaid memutuskan untuk mencerai Zainab, Kami (Allah) nikahkan engkau dengan dia, supaya tidak menjadikan beban bagi orang-orang mukmin tentang bolehnya mengawini bekas istri anak-anak angkatnya apabila mereka itu telah memutuskan mencerainya, dan kepustusan Allah pasti terlaksana.” (Al-Ahzab [33] : 37).

6. Mengadopsi Anak, Berarti Mendidik dan Memelihara
Jika ada seseorang yang mengadopsi anak yatim atau anak yang terlantar juga miskin dengan tujuan untuk memuliakan mereka dengan mendidik dan memelihara yang baik, itu pahala bagi pengadopsi.

Namun jika ada tujuan lain yang menguntungkan diri sendiri, seperti asuransi, menguasai harta anak yatim atau bahkan niatan buruk lainnya, maka hal tersebut merupakan dosa besar.

Beberapa kasus anak adopsi malah tidak diasuh dengan baik bahkan keadaannya memprihatinkan, karena dibedakan dengan anak sendiri, bahkan kerap dijadikan ‘pembantu’ atau di siksa, maka celaka bagi mereka yang menyia-nyiakan anak yatim atau anak adopsi, karena neraka bersiap menanti.

7. Pahala yang Luarbiasa Besar Bagi Orang yang Mau Mengadopsi Anak Yatim Atau Anak Miskin
Mereka yang memiliki sikap luhur demikian akan mendapatkan penghargaan yang tinggi dalam Islam dan mendapatkan pujian luarbiasa. Rasulullah sampai-sampai memberikan pengandaian yang sangat indah bagi yang mengadopsi anak-anak yatim ini:

“Saya akan bersama orang yang menanggung anak yatim seperti ini, sambil ia menunjuk jari telunjuk dan jari tengah, lalu ia renggangkan antara keduanya.” (HR. Bukhari, Abu Dawud dan Tirmidzi).

Dari pembahasan di atas dapat disimpulkan, tidak ada dosa bagi orang yang mau mengadopsi anak-anak miskin, terlantar atau yatim, bahkan pahala mengalir deras untuknya.

Tentu, dengan 7 hal perlu diketahui dari adopsisecara Islami tadi, diharapkan kesalahpahaman seputar adopsi dapat diminimalisir. Moga manfaat!

Sumber: candradewojati.com

NAHLOH! Buntut Pernyataan Politisi PSI Tsamara Amany, Hubungan Indonesia-Rusia Bisa Rusak

NAHLOH! Buntut Pernyataan Politisi PSI Tsamara Amany, Hubungan Indonesia-Rusia Bisa Rusak


10Berita, Wakil Sekjen Partai Gerindra Sudaryono menilai pernyataan Ketua Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Tsamara Amany Alatas berpotensi merusak hubungan Indonesia dengan Rusia.

Sebab, statemen yang dilontarkan politisi dari parpol pendukung Jokowi itu cenderung fitnah terhadap negara Rusia dan Presiden Putin.

"Pernyataan politisi pendukung Jokowi yang tidak akurat, tidak disertai data, bahkan cenderung fitnah itu tidak baik dan merugikan bangsa," kata Sudaryono, di Jakarta, Sabtu (8/4/2018), seperti dilansir TeropongSenayan.

Akibatnya, kata Sudaryono, hubungan bilateral yang terjalin baik selama ini, antara negara Indonesia-Rusia bisa terganggu.

"Ini sangat mengganggu, saya juga sudah membaca komentar pers dari Rusia dan pihak Kedubes Rusia yang meminta klarifikasi. Bagaimana rakyat Rusia juga tidak terima negaranya dikata-katain begitu," kata Sudaryono.

Karena itu, Sudaryono mengatakan, sebaiknya Tsamara segera minta maaf dan mencabut pernyataaan konntroversialnya yang bisa mengganggu hubungan Indonesia dan Rusia tersebut.

"Jika tidak segera minta maaf, sebaiknya Pemerintahan Jokowi melalui Kemenlu RI menegur PSI sebagai partai pendukung Jokowi untuk minta maaf kepada pemerintah Rusia dan Presiden Putin," kata Sudaryono.

Seperti diketahui, Ketua DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Tsamara Amany menuding Presiden Rusia Vladimir Putin sebagai contoh pemimpin yang tidak baik.

PSI melalui Tsamara mengunggah sebuah video.

Begini ucapan Tsamara Amany:

"Putin bukan contoh pemimpin yang baik, yang membungkam oposisi dan pers di Rusia sana

Di Rusia tidak ada kebebasan beraspirasi seperti di Indonesia.

Bahkan di sana, praktik-praktik korupsi dibiarkan begitu saja,

Kalau kita lihat index presepsi korupsi, Indonesia jauh di atas Rusia.

Nah, kalau sudah tahu seperti itu, yakin mau dijadikan standar kepemimpinan? kalau saya tidak mau ada pemimpin seperti itu di Indonesia."

Video tersebut tersebar di media sosial dan akhirnya mendapatkan tanggapan resmi dari RBTH Russia Beyond Indonesia.

RBTH adalah sebuah penghubung antara masyarakat Rusia dan khalayak asing.

Tak hanya itu, Duta Besar Rusia untuk Indonesia Lyudmila Vorobyeva akhirnya mengundang Tsamara Amany untuk melakukan klarifikasi.

Setelah mengirimkan undangan resmi, mereka berhasil menghubungi langsung Tsamara Amany.

Namun, politisi muda itu sepertinya langsung ciut nyalinya. Tsamara menyatakan tidak bisa memenuhi undangan dubes Rusia dikarenakan ada acara lain.

Pernyataan Tsamara yang akhirnya membuat Dubes Rusia turun tangan ini mendapat kecaman luas dari publik tanah air.

"Saking semangat'nya jadi gak kontrol dgn apa yg diucapkan'nya sendiri kalau itu sudah menghina," komen aisya cahya shu.

"Ini mah malu maluin negara," ujar Andika Pangestu.

"Mulut mu harimau mu.. siap kan 1000 pengacara untuk membela mu.. apabila rusia gak terima omongan mu," komen Heri Zal.

"cew ngeles.... pengen viral. tapi hina orang,"komen Agus Sururi.

Simak video Tsamara tentang Rusia:

Sumber :Portal Islam 

Luhut Sewot Soal Gerakan #2019GantiPresiden

Luhut Sewot Soal Gerakan #2019GantiPresiden


 10Berita  Menteri Koordinator Kemaritiman, Luhut Binsar Pandjaitan, turut angkat bicara mengenai adanya gerakan yang bertuliskan #2019GantiPresiden.

Ngapain diganti-ganti, wong dia bagus kok.Kalau kau mau ganti urusan kau,” ujar Luhut di Jakarta, Sabtu malam, 7 April 2018, seperti yang dikutip oleh Viva.

Luhut mengklaim bahwa mayoritas masyarakat di seluruh Indonesia ini masih menginginkan Jokowi menjadi presiden dengan memenangkan pemilihan umum 2019. Karena, menurut Luhut, pencapaian pemerintahan Jokowi sangat baik.

“Karena seperti yang saya beri penjelasan pada kader Golkar, tingkat pencapaian Joko Widodo sangat baik, kita harus akui itu,” tegas Luhut.

Meskipun demikian, politikus Partai Golkar ini mengakui, pemerintahan Jokowi tidak luput dari kekurangan dan memang harus diperbaiki. Sehingga Indonesia lebih baik ke depannya.

“Dan itu bukan hal mudah dan tidak selesai, tapi arahnya itu baik,” papar Luhut.

Diketahui, gerakan #2019GantiPresiden yang dimotori oleh Mardani Ali Sera itu menjadi viral bahkan saat ini ada pula dalam bentuk gelang dan kaos.

Sumber : Ngelmu.co

"Dugaan saya, nanti ada admin #2019GantiPresiden ditangkap, Persis kasus Saracen dan MCA"

"Dugaan saya, nanti ada admin #2019GantiPresiden ditangkap, Persis kasus Saracen dan MCA"


10Berita, Maraknya kaos #2019GantiPresiden membuat ada pihak yang terusik.

Bahkan aktivis muda Muhammadiyah, Mustofa Nahrawardaya mengatakan dirinya menduga nantinya bakal ada admin grup WA atau admin grup FB YANG mengatasnamakan #2019GantiPresiden ditangkap aparat. Persis kasus Saracen dan MCA.

"Dugaan saya, nanti ada admin grup WA atau admin grup FB YANG mengatasnamakan #2019GantiPresiden ditangkap aparat. Persis kasus Saracen dan MCA. 

Trus beritanya diblow up selama setahun, agar ada kesan kuat gerakan tersebut ILEGAL. 😀😀😀

Silahkan disimpan tweet saya ini," ujar Mustofa Nahrawardaya di akun Twitternya @NetizenTofa, Ahad (8/4/2018).

Dugaan saya, nanti ada admin grup WA atau admin grup FB YANG mengatasnamakan #2019GantiPresiden ditangkap aparat. Persis kasus Saracen dan MCA.

Trus beritanya diblow up selama setahun, agar ada kesan kuat gerakan tersebut ILEGAL. 😀😀😀

"Silahkan disimpan tweet saya ini"

— Mustofa Nahrawardaya (@NetizenTofa) 8 April 2018


"RAMALAN" Mustofa Nahrawardaya yang merupakan koordinator Indonesian Crime Analyst Forum (ICAF) ini sontak jadi perbincangan warganet.

Eeh..., betul bingits tuch Bang...🤔🤔
Ntar yg nyablon pada jd tersangka..,yg menjual dituduh makar...,trus yg beli dianggap pasukannya..., trus yg mendistributorkan dianggap yg mendanai...🤔🤔🤔

— Silent Heart (@SilentH09130287) 8 April 2018

"Eeh..., betul bingits tuch Bang...🤔🤔
Ntar yg nyablon pada jd tersangka..,yg menjual dituduh makar...,trus yg beli dianggap pasukannya..., trus yg mendistributorkan dianggap yg mendanai...🤔🤔🤔," ujar @SilentH09130287.

"Bisa jadi, klo mereka ngak bisa counter ini berita, mereka pasti gunakan cara licik. Tapi mungkin mereka uda hati2, karna 1 per 1 kelakuannya sudah malai terkuat dan terbaca. Bodo amat ama mereka, yag penting #2019GantiPresiden wajib !!" komen @Taufan55742331.

"Bener jugaa ya teorinya..," komen @viey_elhbb.

Bisa jadi bang..
Pak presiden dah menunjukkan ketidaksukaannya dan biasanya akan dilanjutkan dengan membuat scenario penangkapan di kepolisian

— Faisal Amri (@AbuLathifah) 8 April 2018


Bisa jadi, klo mereka ngak bisa counter ini berita, mereka pasti gunakan cara licik. Tapi mungkin mereka uda hati2, karna 1 per 1 kelakuannya sudah malai terkuat dan terbaca. Bodo amat ama mereka, yag penting #2019GantiPresiden wajib !!

— Taufan Tazz (@Taufan55742331) 8 April 2018


— Masku.Masku (@MaskuMasku1) 8 April 2018


klo engga, tiba2 ada kasus terorisme yg juga pelakunya ternyata mendukung #2019GantiPresiden , terus ada klarifikasi dr aparat bahwa tdk ada kaitannya.. tp tetep bawa2 #2019GantiPresiden agar dikambinghitamkan masyarakat.

— Raafa Beni (@AraafMeada) 8 April 2018


Gak perlu disimpan, menurut saya itu sudah jadi tradisi, semua org sudah tau. Planga plongo modal cengengesan

— john A.k.A Étienne Jérôme (@MarissaSuzZan) 8 April 2018


Sumber : PORTAL ISLAM

Simak Baik-baik, Ini Daftar Penyakit Penyebab Gagal Ginjal

Simak Baik-baik, Ini Daftar Penyakit Penyebab Gagal Ginjal

Ilustrasi bagian belakang pinggang sakit karena ginjal bermasalah yang disebabkan penyakit lain seperti diabetes dan darah tinggi (Istimewa)

10Berita  - Ginjal merupakan salah satu organ tubuh yang berfungsi sebagai penyaring darah. Semua darah di dalam tubuh melewati ginjal dan harus disaring menjadi zat-zat yang terpakai lagi oleh tubuh.

Namun saat fungsi ginjal ini rusak, tentu berbahaya bagi tubuh karena tidak bisa mengeluarkan racun. Zat-zat yang bermanfaat bagi tubuh juga terbuang karena fungsi penyaring tersebut sudah rusak.

Penyebab penyakit gagal ginjal bisa dipengaruhi berbagai faktor, salah satunya disebabkan oleh penyakit lain. Pakar Kesehatan Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia (FIK UI), Yulia menjelaskan sedikitnya ada empat faktor yang menyebabkan terjadinya penyakit gagal ginjal, Rabu (7/3).

Diabetes
Orang dengan penyakit diabetes memiliki pembuluh darah yang ada di ginjal tidak lancar, sehingga merusak ginjalnya. Ginjal menjadi kekurangan darah.

Tekanan Darah Tinggi
Salah satu fungsi ginjal adalah mengatur tekanan darah, selain membuang urin dan racun. Ginjal membantu sel darah merah. Oleh sebab itu, pasien dengan penyakit ginjal sering mengalami kemerosotan sel darah merah (HB). Ginjal memiliki sistem pengaturan dengan disertai hormon renin angiotensin aldosteron. Hormon ini mengatur penyerapan garam di dalam tubuh. Jika garam di tubuh terlalu tinggi bisa merangsang hipertensi sehingga lama-lama merusak ginjal.

Sumbatan
Sumbatan bisa terjadi karena kanker atau batu di bagian ginjal. Kanker bisa terjadi di ginjal atau anak ginjal. Akibatnya aliran darah menjadi tak lancar.

Infeksi
Kondisi ini membuat ginjal terinfeksi yang disebabkan oleh bakteri. Pada wanita, bakteri tertular dari luar tubuh yang sering terjadi di saluran kemih. Wanita rentan mengalami infeksi di saluran perkemihan, karena uretra wanita lebih pendek dibanding laki-laki. Sehingga perempuan lebih berisiko. Kandung kemih merupakan muara dari dua saluran ginjal di atasnya. Sementara ginjal ini ibarat filter atau penyaring cairan. Ginjal menyaring darah agar zat-zat dapat dipakai lagi oleh tubuh seperti glukosa, lemak, elektrolit (natrium, zat besi).

Ginjal menyaring zat-zat ini untuk memisahkan darah dari cairan atau racun yang merusak tubuh, misalnya amonia termasuk air. Karena itu urin pasti berbau amonia yang dikeluarkan oleh ginjal.Jika ginjal rusak, maka fungsi penyaring tidak berfungsi dan justru membuang zat-zat penting dan yang ada di dalam tubuh adalah racun yang tak terbuang. Dalam kondisi infeksi, urin biasanya berwarna keruh

Penyebab Lain

Wanita yang juga Edukator Diabetes ini menambahkan penyakit ini merupakan proses tahunan. Bisa jadi sebelumnya seseorang tersebut memang sudah memiliki riwayat penyakit diabetes tanpa disadari. Yulia menambahkan penyakit ginjal merupakan penyakit kronik yang bukan tiba-tiba muncul.

Usia muda saat ini sudah mulai terserang penyakit ini karena gaya hidup tak sehat dan stres yang tinggi akibat pekerjaan. “Mungkin ada diabetes sebelumnya atau hipertensi. Ini bukan penyakit tiba-tiba datang seperti pilek. Prosesnya sudah tahunan," ungkap Yulia.

Pada pasien berpenyakit ini, sering juga memiliki riwayat minum minuman berenergi agar membuat mata tetap terjaga. Salah satunya profesi sopir atau pekerja lembur.

(ika/JPC)

Sumber : JawaPos.com

Waketum Hanura pun Semprot Tsamara yang Asbun Tentang Putin

Waketum Hanura pun Semprot Tsamara yang Asbun Tentang Putin

 


10Berita – Mengkritik dengan membandingkan Presiden Jokowi dengan Presiden Vladimir Putin ala Fadli Zon memang kurang elok. Demikian juga gaya politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Tsamara Amany merendahkan Putin untuk membela Jokowi juga tidak etis.

Kesimpulan itu disampaikan Waketum Partai Hanura Gede Pasek Suardika menyikapi video viral komentar Tsamara Amany tentang Vladimir Putin.

“Mengkritik dengan membandingkan @jokowi dengan @PutinRF_Eng ala @fadlizon memang kurang elok. Tapi gaya @TsamaraDKI merendahkan Putin untuk bela Jokowi juga tidak etis. Wajar direspon @RBTHIndonesia karena terlihat tidak paham Rusia sebenarnya,” tulis Gede Pasek di akun Twitter @G_paseksuardika.

Atas kejadian itu, secara khusus Gede Pasek meminta maaf kepada Vladimir Putin, Kedutaan Besar Rusia dan Russia Beyond the Headlines untuk Indonesia (RBTH Indonesia).

“Walau tidak ikut melakukan, Saya minta maaf pada @RBTHIndonesia @RusEmbJakarta @PutinRF_Eng atas penilaian tidak berbobot dari @TsamaraDKI terhadap Putin. Sekaligus berterimakasih atas hubungan hangat dan bersahabat selama ini dan sambutan yang hangat saat @jokowi ke Sochi Rusia,” tulis @G_paseksuardika.

RBTH Indonesia menyatakan, Duta Besar Rusia untuk Indonesia Lyudmila Vorobyeva telah mengundang Tsamara untuk hadir pada press brieting di kediaman Dubes Rusia.

Namun, RBTH Indonesia mengungkapkan, Tsamara tidak bisa hadir karena ada agenda lain. “Namun, sayangnya, @TsamaraDKI tidak dapat memenuhi undangan Dubes Rusia karena sudah ada kegiatan pada tanggal dilaksanakannya “press briefing” minggu depan,” tulis akun resmi RBTH Indonesia, @RBTHIndonesia.(kl/)

Sumber :itoday, Eramuslim

Jokowi Galau Beredar Kaos #2019GantiPresiden

Jokowi Galau Beredar Kaos #2019GantiPresiden

10BeritaBogor - Presiden Jokowi rupanya galau juga dengan kampanye masif #2019GantiPresiden. Walaupun tagar dan gerakan tersebut konstitusional dan sampai saat ini baru diwujudkan dalam bentuk kampanye di media sosial dan cetak kaos, tak pelak hal itu menjadi perhatian Jokowi. 

Di hadapan relawan konvensi Galang Kemanusiaan, dengan semi menyindir, Jokowi menyebut keberadaan kaos tersebut tidak dapat mempengaruhi pergantian kepemimpinan.

"Masa kaus bisa ganti presiden. Yang bisa ganti presiden itu rakyat. Kalau rakyat itu berkehendak, bisa. Kalau rakyat tidak mau ya tidak bisa. Juga kehendak dari Allah," ujarnya.," kata Jokowi, saat menghadiri Konvensi Nasional Galang Kemajuan (GK) di Bogor, Jawa Barat, Sabtu (07/04/2018). 

Jokowi mengaku geram dengan isu-isu yang sifatnya menyerang dan tidak konstruktif. Sama seperti forum-forum sebelumnya, Jokowi mengaku terbuka akan kritik. Hanya saja,kritik yang masuk didasarkan dengan data.

Menurutnya, sejak menjadi presiden, Jokowi sudah dihadapkan dengan berbagai isu yang memfitnah, seperti antek asing dan keterlibatannya di PKI. "Kita itu punya target dengan angka-angka yang jelas, kalau ada kekurangan ya dibenahi," tegasnya.

Dalam menyampaikan sambutannya, Jokowi beberapa kali terasa sekali berapi-api, dengan menjawab berbagai isu yang menyerangnya.

Tidak hanya itu, Jokowi juga memberi pesan kepada para relawan bekerja dengan militansi, serta mengawasi bergulirkan program kerja pemerintah. Jokowi mengungkapkan selama ini ada program pemerintah yang digunakan untuk promosi segelintir pihak, untuk kepentingan pribadi.

"Waktunya tinggal sedikit, jadi saudara-saudara saya titip, bekerja itu dengan militansi, agar tenaga dalamnya keluar semua," tambahnya.

Sumber : SI Online

Aparat TNI-Polri Masuk Ke Kampus Minta Identitas Penceramah, Kembali Ke Zaman Orba ?

Aparat TNI-Polri Masuk Ke Kampus Minta Identitas Penceramah, Kembali Ke Zaman Orba ?

10Berita, Kampus STIE Ahmad Dahlan Jakarta (STIEAD) digegerkan dengan kedatangan aparat keamanan dari jajaran TNI dan Polri di Kampus C STIEAD.

Mereka menunjukkan surat perintah dari instansi masing-masing.

“Sebagai penanggung jawab kampus, saya tidak terima jika ada perlakuan aparat keamanan masuk ke kampus,” tegas Ketua STEIAD Mukhaer Pakkanna pada melalui postingan Facebook miliknya.

Mukhaer Pakkanna yang juga Ketua Asosiasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Perguruan Tinggi Muhammadiyah (AFEB PTM) mempertanyakan maksud di balik kedatangan oknum aparat tersebut.

Apalagi kedatangan para aparat itu untuk meminta daftar nama beserta alamat penceramah dan dosen STEIAD.

“Tentu secara tegas kami tidak memberikan dan tidak menerima perlakuan itu. Pihak aparat dari kedua institusi itu pun pamit balik. Yang menjadi pertanyaan, apa urusan kedua institusi itu masuk kampus? Apa aparat itu hadir ke kampus atas perintah? Apakah Kapolri dan Panglima TNI memang punya program sweeping ke kampus? Apakah bangsa kita jelang Pemilu dan Pilpres sdh terjebak dgn gaya otoritarian? Saya bersumpah, tidak menerima perlakuan itu,” tambahnya.

Awalnya pihak Babinsa Danramil Kota Tangerang yang bertamu dan meminta nama-nama dosen dan alamatnya.

Kemudian di waktu berbeda, aparat dari Binamas Polsek Jatiuwung Kota Tangerang juga meminta pihak kampus agar menyerahkan daftar penceramah dan isi khotbah masing-masing khatib.

Mukhaer mengaku sudah melakukan pengecekan terhadap anggota TNI dan Polri yang datang ke kampusnya.

“Saya sudah cek perihal SK jabatan beliau dan ternyata benar,” pungkasnya. [rmol]

Sumber : Rmol

Jangankan Prabowo, Jokowi Didukung 5 Parpol Saja Belum Deklarasi

Jangankan Prabowo, Jokowi Didukung 5 Parpol Saja Belum Deklarasi


10Berita -Partai Gerindra merasa kesal lantaran publik terus mendesak Ketua Umum Prabowo Subianto untuk segera dideklarasikan sebagai calon presiden.

Wakil Ketua Umum DPP Gerindra, Arief Poyuono menjelaskan bahwa dalam mendeklarasikan Prabowo Subianto, Gerindra memiliki banyak pertimbangan.

Pertimbangan itu, antara lain tentang kekhawatiran adanya kriminalisasi kepada partai pengusung dan calon wakil presiden pendamping Prabowo. Termasuk, harus dibicarakan bersama PKS dan Parpol pengusung lainnya.

“Aneh juga kenapa Prabowo yang selalu didesak-desak untuk deklarasi,” ujarnya kepada Kantor Berita Politik RMOL, Sabtu (7/4).

Lebih aneh lagi bagi Arief lantaran tidak ada orang yang mendesak Presiden Joko Widodo mendeklarasikan diri. Padahal Jokowi sudah mengantongi dukungan dari lima partai politik di parlemen.

“Wong Joko Widodo yang udah punya cukup parpol aja engga deklarasi-deklarasi kok. Ayo dong Joko Widodo segera deklarasi dan tentukan cawapresnya,” ujarnya. (jk/)

Sumber :rakyatmerdeka