05
Penulis Yahudi: Pemerintahan Trump Seperti Candu Bagi Zionis Israel
10Berita– Penulis kenamaan Yahudi, Aviad Klein Burj, memperingatkan konsekuensi negatif yang akan diterima Zionis Israel atas dukungan dan kebijakan pemerintah Amerika Serikat pasca berakhirnya era Presiden Donald Trump.
“Ada banyak hal yang dapat menyebabkan candu di dunia ini, dan yang paling berbahaya adalah kekuasaan. Candu dengan dosis berat dapat menyebabkan kita kehilangan kekuatan diri sendiri. Ketika kita menang, kita tidak dapat mengevaluasi apa saja yang menyebabkan kita meraih keberhasilan tersebut. Mungkin karena beruntung atau memang lawan kita yang lemah,” tulis Aviad Klein dalam artikel terbitan surat kabar Maariv.
Aviad Klein melanjutkan, “Kemenangan membuat kita lupa apa-apa yang penting. Kemenangan membuat kita merasa bahwa hari esok adalah kelanjutan dari kemarin, dan kita lupa mempersiapkan datangnya hujan setelah hari yang cerah. Ini adalah waktu untuk kita mengevaluasi diri.”
“Lihatlah perayaan yang dilakukan warga Zionis Israel setelah Donald Trump memenangkan pemilihan dan dilantik sevara resmi sebagai Presiden ke 45 AS. Dan saya ingat ini adalah penipuan sejarah, karena keseimbangan alam selalu akan terjadi. Hujan pasti akan turun setelah hari yang cerah,” ujar Aviad Klein menekankan.
Menurutnya apa yang akan terjadi pada Zionis Israel jika kami menjadi bagian dari era Trump yang pasti akan habis masa jabatannya. Era dimana pemimpin AS tidak menghormati hak asasi manusia. “Kita telah menggadaikan semua uang yang dimiliki kepada satu penjudi,” ujar Aviad Klein. (Rassd/Ram)
Sumber: eramuslim