OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Senin, 19 Juni 2017

Afi Nihaya Pernah Posting Plagiarisme Tindakan yang Sama Rendahnya dengan Pencurian, Kok Sendirinya Plagiat?

Afi Nihaya Pernah Posting Plagiarisme Tindakan yang Sama Rendahnya dengan Pencurian, Kok Sendirinya Plagiat?

10BeritaSempat mendapat banyak sorotan dari berbagai kalangan dan kekaguman atas berbagai tulisannya di media sosial, siswi SMA, Afi Nihaya kini harus menelan pil pahit. Karena beberapa tulisannya tersebut disinyalir merupakan jiplakan yang diambilnya dari berbagai sumber.

Sebelumnya Afi Nihaya jadi viral di berbagai media karena kemampuan mengolah bahasa lewat tulisannya ini terbilang sangat luar biasa. Dari mulai para netizen, entertaiment sampai pejabat negara dan juga presiden memberikan apresiasi yang sangat luar biasa padanya.

Afi sempat menyangkal plagiarisme yang dilakukannya beberapa kali saat diwawancara secara langsung di beberapa televisi. Sampai akhirnya ia mengakui bahwa tulisannya berjudul “Belas Kasih Dalam Agama Kita” di Facebook, bukan asli tulisan Afi.

Karena, hampir seluruh paragraf tulisan itu persis sama dengan tulisan “Agama Kasih” karya Mita Handayani, yang diposting jauh sebelum Afi mempostingnya dengan judul berbeda. Namun sayangnya plagiarisme yang dilakukan Afi ternyata tidak sampai di situ. Hal ini diperjelas dengan beberapa bukti yang di posting di akun Instagram lambe_turah, yang memperlihatkan foto-foto tulisan Afi ternyata hasil jiplakan dari beberapa sumber.

Permintaan Maaf Afi


https://www.instagram.com/p/BVR1uTMgyQm/?taken-by=lambe_turah&hl=id

    "Cuma satu kokkkk
    Iyainn aja dech
    Namanya juga anak anak
    Kasian khan kalo anak anak di kritik
    .
    Mungkin dia malu kalo bilang banyak atau semuanya
    Makanya bilangnya cuma satu
    Ditunggu itikad baeknya aja yuks
    Mumpung Ramadhan
    Semakin lama semakin kebuka lho yaaa."

    - lambe_turah -

Caption yang disertai foto-foto oleh admin lambe turah ini tampak menegaskan bahwa permintaan maaf Afi atas postingan plagiarisme itu bukan hanya sekali saja dilakukannya.

Afi dengan Tulisan Anti Plagiarismenya 


https://www.instagram.com/p/BVR1uTMgyQm/?taken-by=lambe_turah&hl=idTernyata Afi sendiri pernah memposting tulisan penegasan bahwa plagiarisme merupakan tindakan yang sama rendahnya dengan pencurian.

Tulisan Afi Berupa Kutipan Dari Chicken Soup For The Teenage Seoul And Tought Stuff


https://www.instagram.com/p/BVR1uTMgyQm/?taken-by=lambe_turah&hl=id

Sumber: hype.idntimes