OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Senin, 05 Juni 2017

Tradisi era Utsmaniyah, Ribuan Drumer Turun ke Jalanan Istanbul Bangunkan Sahur

Tradisi era Utsmaniyah, Ribuan Drumer Turun ke Jalanan Istanbul Bangunkan Sahur


Foto: TRT World

10Berita-ISTANBUL–Setiap negara mempunyai tradisi tersendiri dalam menjalani bulan Ramadan, tak terkecuali Turki. Negara yang pernah menjadi pusat kebudayaan dan pemerintahan Islam ini mempunyai tradisi dalam membangunkan warga untuk bersantap sahur.

Setiap tahun, selama bulan suci Ramadan, ribuan drumer turun ke jalan-jalan di Istanbul dalam kegelapan malam. Menggunakan busana era Utsmaniyah, para drumer Ramadan ini berjalan kaki menyusuri jalan sembari menabuhkan drum untuk membangunkan sahur warga.

Umit Kurt adalah salah satu dari ribuan drumer yang terus melakukan tradisi yang telah berlangsung selama berabad-abad ini.

“Saya ingin melanjutkan tradisi drum ini karena berasal dari nenek moyang kita dan Utsmaniyah. Ini milik masa lalu, tapi harus terus berlanjut di masa depan,” katanya seperti dikutip dari TRTWorld.com, Jumat (2/6/2017).

Setelah dia memukul drum dan membacakan puisi yang memuji bulan suci Ramadan, lampu-lampu apartemen pun mulai menyala tanda dimulainya waktu sahur.

Seperti diketahui, sekitar 2.000 drumer berkeliaran di sekitar lingkungan Istanbul selama bulan Ramadan. Rata-rata mereka berusia antara 40 atau 50 tahun. Kebanyakan anak muda tidak tertarik untuk melakukan tradisi ini dan mencari pekerjaan yang berbeda. []

Sumber: Sindonews

Related Posts:

  • Menakjubkan, Ternyata Begini Penampakan Isi Didalam Kakbah Menakjubkan, Ternyata Begini Penampakan Isi Didalam Kakbah 10Berita  Umat Muslim di dunia ini menganggap Kak’bah sebagai patokan arah beribah, tak hanya itu Kak’bah juga diketahui menyimpan sejuta misteri yang bel… Read More
  • Keindahan Masjid Sheikh Zayed di UEA Keindahan Masjid Sheikh Zayed di UEA 10Berita  : Masjid Sheikh Zayed adalah yang terbesar ketiga di dunia setelah masjid-masjid di Mekah dan Madinah di Arab Saudi. Masjid ini dinamai setelah pendiri… Read More
  • Mengenal Dinasti Ghaznawiyah Mengenal Dinasti Ghaznawiyah Ghaznawiyah adalah dinasti Muslim Persia yang berasal dari budak-budak Turki. Bangunan Lashkari Bazar. 10Berita, JAKARTA -- Ghaznawiyah adalah dinasti Muslim Persia yang berasal da… Read More
  • Rona Islam di Dominika Rona Islam di Dominika Masjid Santo Domingo, Dominika Foto: Blogspot.com Círculo Islamico mendirikan masjid pertama di Republik Dominika 10Berita , JAKARTA -- Seperti negara-negara lain di Karibia dan Amerik… Read More
  • Menyibak Sejarah di Yordania Menyibak Sejarah di Yordania Setiap jengkal tanah Yordania diyakini sebagai sejarah. 10Berita, Oleh: Ilham Tirta, Redaktur Republika Yordania mungkin bukan mutiara seutuhnya karena wilayahnya yang berbukit.… Read More