OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Kamis, 20 Juli 2017

30 Tahun Dimakamkan Jasadnya Utuh, Ini Amalan Rahasianya

30 Tahun Dimakamkan Jasadnya Utuh, Ini Amalan Rahasianya

10Berita-Beberapa jenazah masih utuh meski telah disemayamkan selama 25 sampai 30 tahun. Kejadian langka dan menakjubkan ini terjadi di Dusun Manggis Desa Dramaga Kecamatan Dramaga Kabupaten Bogor Jawa Barat.

Dari ratusan jenazah yang dipindahkan, beberapa jenazah yang jasadnya masih utuh didapati merupakan orang-orang yang memiliki amalan istimewa semasa hidupnya.

"Jasad tersebut merupakan Ustadz atau Marbot Masjid di sekitar Desa Dramaga," ujar reporter Dinamika.

Para ustadz tersebut, berdasarkan keterangan pejabat desa merupakan sosok yang istiqamah dalam melakukan berbagai amal ketaatan di jalan Allah Ta'ala.

"Setelah saya telusuri, mereka merupakan orang yang istiqamah dan menjadi Marbot (penjaga) Masjid. Itu (terjadi) atas Kuasa Allah sehingga jenazahnya (ketika) kita angkat, kain kafan pun masih utuh." ujar Sholahuddin, Sekretaris Desa Dramaga.

Meski kurang terpandang di tengah masyarakat, Marbot Masjid tersebut mendapatkan keajaiban karena rajin beribadah, senantiasa meluruskan niat, dan beristiqamah.

"Mereka betul-betul ahli ibadah yang ikhlas beribadah kepada Allah. Mereka beriman dan senantiasa menjaga syariat Allah." tegas Sholahuddin.

Pemindahan makam sendiri dilakukan karena tempat pemakaman akan digusur untuk pembuatan jalan raya. Jasad yang masih utuh dirapikan dengan lapisan kain kafan yang baru sebelum dipindahkan ke tempat pemakaman yang baru. (Om Pir)

Sumber:Tarbawia




Related Posts:

  • Modal Menuju Surga Modal Menuju Surga 10Berita – BAGAIMANAKAH luasnya surga? Lihatlah keterangan dalam ayat selanjutnya, Dan surga yang lebarnya selebar langit dan bumi. Asy Syaukani rahimahullah mengatakan, Jika lebar surga saja selebar la… Read More
  • Tips Supaya Anda Dikejar Rezeki Tips Supaya Anda Dikejar Rezeki 10Berita – APAKAH Anda ingin dikejar rezeki? Tentu, kita menginginkan hal itu, bukan? Tapi, banyak orang yang berkata bahwa hal itu adalah sesuatu yang mustahil. Padahal, tidak demikian lh… Read More
  • Lelaki Ini Doanya Selalu Dikabulkan Allah Lelaki Ini Doanya Selalu Dikabulkan Allah 10Berita – DI dalam Shahih Muslim, Usair bin Jabir meriwayatkan bahwa setiap datang masyarakat rombongan Yaman, Khalifah Umar bin Khathab radiallahu anhu selalu bertanya, Apakah … Read More
  • 5 Cara Jitu Meredam Amarah ala Rasulullah SAW 5 Cara Jitu Meredam Amarah ala Rasulullah SAW 10Berita,MARAH  dan emosi adalah tabiat manusia. Oleh karena itu, agama memerintahkan kita untuk mengendalikan kemarahan itu, agar tak sampai menimbulkan dampak negatif.… Read More
  • Solusi dari Ulama dengan Keindahan Ilmunya Solusi dari Ulama dengan Keindahan Ilmunya 10Berita – Luluah, pelayan Harun ar-Rasyid menceritakan, Terjadi perselisihan antara Harun ar-Rasyid dan putri pamannya, Zubaidah. Harun berkata, Kamu tertalak jika aku bukan te… Read More