Tolak Kasus Kaesang, IPW Sindir Slogan Promoter Kapolri
10Berita-Indonesia Police Watch (IPW) menyebut polisi harus bersikap profesional menyikapi laporan hukum terhadap putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) Kaesang Pangarep. Dasarnya adalah aduan warga Bekasi, Muhammad Hidayat S menyangkut ujaran kebencian dan penodaan agama sudah diterbitkan LP bernomor LP/1049/K/VI.2017/SPKT/Restro Bekasi Kota tertanggal 2 Juli 2017.
Dia menegaskan, polisi seharusnya membuktikan diri sebagai lembaga profesional, proporsional, dan independen. Apalagi, sindir dia Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian gencar mendengungkan slogan Profesional, Modern, dan Terpercaya (Promoter).
"Jika polisi tak memprosesnya akan muncul kesan negatif pada Polri. Muncul anggapan Polri tak profesional dan takut pada anak Presiden," ujar Ketua Presidium IPW, Neta S Pane kepada wartawan, Jumat (7/7/2017).
Dia juga berharap Kaesang sebagai terlapor tetap tenang sambil menunggu perkembangan penanganan kasus yang dilakukan polisi. Dia yakin jika semua pihak bekerja profesional, proporsional, dan independen dalam menangani kasus ini, Kaesang dipastikan akan bebas di pengadilan.
"Karena kasus ini hanya sekadar kasus ecek-ecek belaka. Terlepas dari semua itu, kasus Kaesang harus menjadi pembelajaran bagi anak-anak para pejabat agar jangan neko-neko di media sosial," ucapnya. [www.tribunislam.com]
Sumber : sindonews.com
Sabtu, 08 Juli 2017
Tolak Kasus Kaesang, IPW Sindir Slogan Promoter Kapolri
By 10 BERITA 7/08/2017 06:25:00 AM
Related Posts:
Menghina Maria, 3 Pemuda Muslim Dihukum Menghafal Qur’an oleh HakimMenghina Maria, 3 Pemuda Muslim Dihukum Menghafal Qur’an oleh Hakim Menghina Maria dan Yesus adalah dosa berat dalam Islam dan sama saja dengan ketidakpercayaan 10Berita –Seorang hakim Kristen dari Libanon menjatuhkan hukuma… Read More
Anggota FPI Ditahan, Kuasa Hukum Ajukan PraperadilanAnggota FPI Ditahan, Kuasa Hukum Ajukan Praperadilan 10Berita , Klaten – Tim Pengacara Pembela Aktivis Islam mengajukan gugatan praperadilan terhadap Polres Klaten terkait penangkapan empat anggota FPI yang mengamankan … Read More
Siyono jilid 2, Pemuda Muhammadiyah: Densus 88 Harus Terbuka Kepada Publik Soal Kematian MJSiyono jilid 2, Pemuda Muhammadiyah: Densus 88 Harus Terbuka Kepada Publik Soal Kematian MJ 10Berita, JAKARTA – Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah, Dahnil Anzar Simanjuntak prihatin kasus Siyono terulang lagi. Menu… Read More
Banyak Kejanggalan, PP Muhammadiyah : Jenazah MJ Harus DiautopsiBanyak Kejanggalan, PP Muhammadiyah : Jenazah MJ Harus Diautopsi 10Berita, Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah, Dahnil Anzar Simanjuntak prihatin kasus Siyono Jilid 2 terulang lagi. Polisi harus terbuka kepada publik terkait D… Read More
SOLUSI UI Desak Pemerintah Tindak Tegas Pelaku Penganiayaan UlamaSOLUSI UI Desak Pemerintah Tindak Tegas Pelaku Penganiayaan Ulama 10Berita, Jakarta Solidaritas Muslim Alumni Universitas Indonesia (SOLUSI UI) mendesak pemerintah khususnya Polri untuk berlaku adil dan proporsi… Read More