Keberatan Dengan Tuduhan YLBHI, Kivlan Zen Lapor Bareskrim
10Berita – Mayjen (Purn) Kivlan Zen mendatangi Bareskrim Polri. Kedatangannya itu terkait dengan keberatan terhadap pernyataan yang disampaikan Ketua Bidang Advokasi YLBHI Muhammad Isnur.
Kivlan bermaksud untuk melaporkan Isnur ke Bareskrim. Namun pelaporan itu belum bisa resmi dilakukan lantaran masih ada berkas yang harus dilengkapi.
Hal yang menjadi keberatan Kivlan adalah pernyataan Isnur yang menyebut si purnawirawan jenderal bintang dua itu sebagai dalang pengepungan kantor LBH Jakarta pada Minggu (17/9) malam.
“Saya mau melaporkan yang menyatakan memfitnah saya mencemarkan nama baik saya adalah sebagai dalang atau operator didalam penyerang LBH Jakarta,” kata Kivlan di Bareskrim, Jl Medan Merdeka Timur, Selasa (19/9/2017).
Kivlan membantah dia adalah dalang dari aksi pengepungan itu. Dia memastikan tidak hadir pada aksi yang dilangsungkan sampai Senin dinihari tersebut.
“Dan saya tidak hadir dalam acara itu, baik pada waktu hari Sabtu atau Minggu. Malah hari minggu saya ada di Bogor. Kalau saya dituduh bahwa yang kejadian hari minggu ada penyerangan ada kerusuhan di depan LBH saya tak berada di sana dan tak merancang menyerang,” ujar Kivlan.(kl/gr)
Sumber: Eramuslim
Rabu, 20 September 2017
Keberatan Dengan Tuduhan YLBHI, Kivlan Zen Lapor Bareskrim
By 10 BERITA 9/20/2017 09:43:00 AM
Related Posts:
(Eksklusif) Wawancara Dengan Kordinator IT BPN Agus Maksum: Tenang Saja, Jangan Galau dengan Situng KPU, Prabowo Tetap Menang (Eksklusif) Wawancara Dengan Kordinator IT BPN Agus Maksum: Tenang Saja, Jangan Galau dengan Situng KPU, Prabowo Tetap Menang 10Berita, Direktur Informasi dan Teknologi (IT) BPN Prabowo - Sandiaga, Agus Maksum me… Read More
Said Didu: Fadjroel Rachman, Komisaris BUMN Yang Tidak Netral Tapi Tidak Dipecat, Beda Kalau Dukung 02 Said Didu: Fadjroel Rachman, Komisaris BUMN Yang Tidak Netral Tapi Tidak Dipecat, Beda Kalau Dukung 02 10Berita, Komisaris Utama PT Adhi Karya (Persero) Tbk Fadjroel Rachman adalah salah satu dari sekian banyak ko… Read More
Quick Count Terbukti NGAWUR! QC Poltracking Bengkulu 01 (58,78%) 02 (41,22%), Real Count: 01 (49,88%) 02 (50,12%) Quick Count Terbukti NGAWUR! QC Poltracking Bengkulu 01 (58,78%) 02 (41,22%), Real Count: 01 (49,88%) 02 (50,12%) 10Berita,Hasil Quick Count yang memenangkan paslon 01 akhirnya terbukti NGAWUR!Salah satu Lembaga … Read More
Gubernur Sumbar: Prabowo-Sandi Unggul 87% Real Count Gubernur Sumbar: Prabowo-Sandi Unggul 87% Real Count 10Berita – Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno unggul telak dari petahana, Joko Widodo-Maruf Amin di Sumatera Barat… Read More
IJTIMA ULAMA III Akan Melahirkan PEOPLE POWER? IJTIMA ULAMA III Akan Melahirkan PEOPLE POWER? 10Berita, Ketua Persaudaraan Alumni (PA) 212 Slamet Maarif mengatakan Ijtima' Ulama III akan dihelat dalam waktu dekat. Ijtima' Ulama nanti akan menentukan sikap yan… Read More