Mansour: PBB ‘Lumpuh’ Ketika Berhadapan dengan Israel
10Berita - PALESTINA—Perwakilan tetap Otoritas Palestina di PBB, Riyadh Mansour dilaporkan telah menegaskan bahwa Dewan Keamanan PBB ‘lumpuh’ ketika menghadapi persoalan terkait degan Israel.
Menurut laporan PIC pada Kamis (18/10/2017) Mansour kembali menegaskan bahwa Otoritas Palestina tetap komitmen pada solusi yang dibangun di atas “mendirikan dua negara,” di atas perbataan tahun 1967 berdasarkan resolusi-resolusi PBB yang terkait.
“Kami sudah menjalankan peran kami. Menyatukan rakyat dan tanah serta sistem politik menjadi prioritas tertinggi – menunjuk rekonsiliasi Palestina setelah diteken terakhir di Kairo,” tegas Mansour.
Hal itu disampaikan Mansour dalam sidang rutin DK PBB membahas persoalan Palestina.
Mansour menegaskan, pihaknya tetap setia di level regional dan internasional dengan komitmennya dan menjalankan tanggungjawabnya sesuai undang-undang internasional, termasuk UU kemanusiaan dan HAM. Namun anehnya, ketika berhadapan dengan Israel, DK PBB seakan lumpuh dan tak berdaya.
Diplomat Palestina ini menyatakan pentingnya dukungan masyarakat internasional terhadap kesepakatan rekonsiliasi agar berhasil.
Mansour menandaskan, sudah pasti dukungan itu harus mencakup pembebasan blokade Israel tidak manusiawi dan ilegal terhadap warga Palestina di Jalur Gaza yang sudah berlangsung selama lebih 10 tahun dan menjamin rekontruksi Jalur Gaza.
Mansour juga menyampaikan terimakasih kepada Mesir yang bersedia menjadi sponsor atas kesepakatan Hamas dan Fatah. []
Sumber : islampos