OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Senin, 16 Oktober 2017

VIDEO - Youtuber Terkenal Dihujat Karena Lakukan Hal Ini Kepada Prof. BJ. Habibie, Begini Pembelaannya

VIDEO - Youtuber Terkenal Dihujat Karena Lakukan Hal Ini Kepada Prof. BJ. Habibie, Begini Pembelaannya

10Berita - Ahmad Kemal Palevi, atau yang lebih dikenal dengan Kemal Palevi kini sedang ramai dibicarakan di dunia maya.
Juara 3 Stand Up Comedy Indonesia Kompas TV musim kedua tahun 2012 ini dianggap berlaku tak sopan kepada Presiden ketiga RI, B.J. Habibie.
Kemal yang telah membintangi banyak film ini memang dikenal pernah melakukan hal-hal kontroversial.

Salah satunya adalah ia pernah mengunggah video menanyakan ukuran bra seorang remaja berusia 14 tahun di YouTube.
Tindakan tersebut menuai kecaman netizen hingga muncul petisi untuk menolak apa yang dilakukan Kemal tersebut.

Selain itu, Kemal juga pernah diserang netizen dengan tanda pagar #kemalpalevigakguna karena menyebut Zulham Zamrun "gak guna" saat Final Piala AFF yang mempertemukan Indonesia dengan Thailand.

Kali ini, ia lagi-lagi membuat kontroversi yang membuatnya harus menerima kecaman netizen.
Hal ini bermula dari unggahan videonya bersama Habibie.
Sebagai wakil generasi muda, Kemal diminta membuat video untuk mempromosikan gerakan Crowd Funding.

Gerakan yang diprakarsai oleh Regio Aviasi Industri (RAI), perusahaan pembuat pesawat terbang milik Habibie ini mengajak masyaraklat berpartisipasi dalam bentuk sumbangan dana atau crowdfunding melalui platform Kitabisa.com.

Melansir Kompas.com, Customer Engineer RAI, Satrio Aditomo mengatakan, selain untuk mencari dana pembuatan prototipe pesawat terbang jenis R80, inisiatif crowdfunding juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran publik atas upaya pemerintah membuat pesawat buatan dalam negeri.
Proyek pembuatan pesawat terbang R80 ini masuk dalam salah satu proyek strategis nasional berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 58 Tahun 2017 tentang Percepatan Pelaksanaan Proyek Strategi Nasional.
Selain Kemal, beberapa Youtuber juga hadir untuk mempromosikan Crowd Funding kepada generasi muda.

Kemal pun membuat sebuah vlog yang diberinya judul "Pak Habibie Kaget Liat Sepatu 95 Juta!"
Dalam video tersebut, tampak di akhir perbincangannya, Kemal menunjukkan sepatu seharga 95 juta kepada Habibie.
Kemudian ia melemparkan sepatu tersebut setelah meminta Habibie menebak harganya.
Netizen menyayangkan cara Kemal dalam mengemas video yang sebenarnya memiliki tujuan positif ini.
Kekecewaan netizen terhadap kemal yang membicarakan dan melemparkan sepatu di depan Habibie disampaikan netizen melalui twitter sebagai berikut.



Menanggapi kecaman dan hujatan yang ia terima, Kemal pun mengunggah pembelaannya melalui instagram.
Melalui akun instagramnya, @kemalpalevi, ia menuliskan,

"Ini yang ngehate2, giliran gue bikin konten bener, kagak nimbrung, gak comment. Views dikit. Begitu gue bikin rada “nyeleneh” aja pada nimbrung lo pada. Emang paling suka dahh nyari2 kesalahan buseeet. Konten beginian aja muncul lo cumi asiin.
1. Ini udh disetting begitu, karena konsepnya emang gue ngehe, keliatan dari sketsa awal yang sama isser, gue udah akting becandaan, bilang eyang itu bapak lah, keluarga lah.
2. Gue harus akting begitu, biar beda ama youtubers lain. Karena mereka udah perwakilan yang benernya nih, gue dari awal emang perwakilan yang rada nyeleneh. Biar pesan patungan ini “viral”. 3. Itu udh izin sama Eyang, sampai cara tos gue sama isser, itu eyang diajarin dulu di awal. Jadi eyang udah tau bakal begitu kejadiannya. Kan keliatan di video pas di akhir semua tepuk tangan, semua pada ketawa. Emang dari awal udh tau konten gue bakal rada becandaan. Gue gak mau “sok pinter” dan jauh dari konten youtube gue. Gak mau pencitraan.

4. Mbok ya diliat itu bukan dari sisi gak sopannya aja, tapi dari sisi “oh ternyata Eyang walaupun LEGEND begitu, tapi tetep santai loh orangnya, gak kaku, bisa diajak bercanda. Itu di ruangan ada 3 anak Eyang, ajudan, plus panitia acara. Yakali gue gak ditanya dulu mau bikin konten apa buat Eyang. Bahkan lempar sepatu aja, gue udah usahakan gak terlalu tinggi, langsung jatuhin aja. Emang udh izin bakal petakilan.
5. Ini tuh yang penting pesannya yang buat patungan itu. Kalau penjelasan pesawat, nonton youtubers lain aja. Kan yang diundang bukan cuma gue.
6. Tapi terimakasih buat yang udah ngasih saran biar lebih sopan. Next time gak akan bikin konten begini lagi dahh kalau cuma buat nyari2 kesalahan.
Pokoknya Terimakasih semuanya buat comment dan masukan nya"


Dalam komentar ini, beberapa netizen tetap berkomentar negatif seperti ini,
@syahrulf_11 : Ya kagett orng yang beli sepatu seharga segitu itu Unfaedah banget. Maana nya mubajir. Andai sepatu itu bisaa terbang mungkin gu juga beli. Bukan nya takjub kebeli sptu harga segitu. Tapi emng bego

@kerastajam88 : Kakak kemal yang maha benar nan anti kritik. Gak bisa banget di kririk ya? Mau settingan mau udh minta izin dll, emg budaya di indonesia di ajarin kyk gitu ya? Make akal sehat aja dah, itu ada etika dan sopan santun nya gak? Sorry ya, mgkn haters2 itu emg kerjaannya cmn benci lu doang, tapi yang cuek atau gk peduli ama lu itu jadi ikutan nambah mikir negatif ama elu wahai kakak maha benar! Aduh susah bgt dah di bilangin, susah ya klo org udh punya posisi tinggi di kritik apalag merasa paling pintar. Au ah emg udh anti kritik spesies satu ini ya, semoga dpt petunjuk dr tuhan yg kamu percaya ya

Walaupun media sosial Kemal Palevi banjir komentar negatif, tak sedikit pula netizen yang menanggapi hal ini dengan sisi positif sebagai berikut.
@debyyys24 : Semangat kaka ganteng ku @kemalpalevi aku selalu medukungmu. Jangan perdulikan mereka yang membencimu karena mereka hanya iri tidak bisa sepetimu dan tidak mengerti dan tidak pandai memahami untuk menghargai orang lain. I love bang @kemalpalevi never give up and just do it
@budakbuyan : Pemikiran yang sangat teliti dalam membuat konten dengan akhir sebuah video ada pesan moral yang sangat menyangkut dalam otak  Yang ngehate? Sorryyah itu semua pasti ada skenario dan udah di setting

@lucky_jenkins : Begitulah bang kids jaman now , terkadang apresiasi yang dibuat dibilang lebay atau gimana . Cuman gue salut lo keren bang (tribunnews)

Sumber: www.beritaislamterbaru.org