OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Kamis, 30 November 2017

PUSHAMI: Islam Moderat Versi Rand Corporation Memecah Belah

PUSHAMI: Islam Moderat Versi Rand Corporation Memecah Belah



10Berita - JAKARTA , Banyaknya konflik dan perpecahan di internal umat Islam, menurut Direktur Pengkajian Kebijakan Strategis Pusat HAM Islam Indonesia (PUSHAMI), Jaka Setiawan tidak melulu berlangsung secara alami, ada fakta memang didesain agar terus berkonflik.

Sebagaimana, strategi pecah belah dengan penggunaan istilah Islam moderat, fundamentalis, dan modernis dimunculkan oleh lembaga kajian strategis atau  Think Tank asal Amerika Serikat, Rand Corporation.

"Umat Islam harus waspada dengan strategi pecah belah menggunakan istilah Islam moderat,"kata Jaka kepada voa-islam.com, Jakarta, Kamis (30/11/2017)

Jaka memandang istilah moderat digunakan untuk memecah belah umat Islam oleh Rand dengan programnya bernama Building Moderate Muslim Network.

Jaka berpendapat kelompok moderat ini yang dijadikan mitra AS, mereka menginginkan dunia Islam menjadi bagian modernitas global. Mereka ingin mengkotak-kotakkan Islam. 

"Namun sekarang istilah Islam Moderat ala Rand sudah bertransformasi jadi semacam model Islam Nusantara yang paling aktual," ungkap Pengamat Intelijen Independen itu.

Jaka menganggap istilah-istilah yang dimunculkan Rand hanya mengkotak-kotakkan Islam dan sudah tidak relevan dengan zaman sekarang. Oleh karena itu, ia  mengingatkan agar umat jangan mau dipecah belah.

"Kalau sudah terkotak-kotak akan terjadi polarisasi di masyarakat dan mengancam persatuan bangsa," jelasnya.

Menurutnya lagi, wacana Islam moderat seperti dalam konsep Rand Coorporation, justru akan menimbulkan adu domba terhadap umat Islam. "Justru, bukan harmonisasi yang muncul,"pungkasnya. (bilal/)

Sumber :voa-islam

Related Posts:

  • Masjid Qol Sharif Perpaduan Gaya Renaisans dan Ottoman Masjid Qol Sharif Perpaduan Gaya Renaisans dan Ottoman 10Berita , JAKARTA -- Arrsitektur Masjid Qol Sharif meru pakan paduan antara dua kiblat karya seni di barat dan timur yang terepresentasikan dalam konsep arsitektur… Read More
  • Ini Cara Rasulullah Obati Penyakit Ini Cara Rasulullah Obati Penyakit 10Berita , JAKARTA -- Saat kondisi sakit, kebanyakan orang-orang akan pergi ke dokter atau meminum obat agar meredakan atau menyembuhkan rasa sakitnya. Tetapi ada cara yang Rasulullah salla… Read More
  • Siswa Madrasah Harumkan Nama Indonesia di Ajang Robotik InternasionalSiswa Madrasah Harumkan Nama Indonesia di Ajang Robotik Internasional   Ave dan Ocha (memakai batik, red). (Foto: Laily/kemeng.go.id) 10Berita - JAKARTA – Siswa madrasah kembali mengharumkan nama Indonesia di … Read More
  • Indahnya Berbakti kepada Suami (I) Indahnya Berbakti kepada Suami (I) 10Berita , JAKARTA -- Suatu hari setelah selesai hadir dalam majelis ilmu yang diikuti para sahabat, sebelum beranjak ke rumahnya, Rasulullah SAW menyempatkan diri mengunjungi kediaman… Read More
  • Indahnya Berbakti kepada Suami (II) Indahnya Berbakti kepada Suami (II) 10Berita , JAKARTA -- Petuah Rasulullah kembali mendekati putrinya dan berkata, Jika Allah menghendaki wa hai Fatimah, niscaya penggilingan itu ber putar dengan sendirinya untukmu. Ak… Read More