15 Inspirasi Desain Kamar Mandi Outdoor Bernuansa Alam Nan Segar. Duh, Jadi Berasa Seksi Mandinya!
10Berita, Dalam sebuah rumah hunian, kamar mandikini memiliki porsi tersendiri dan berkembang menjadi tempat yang multifungsi. Nggak hanya menjadi tempat untuk membersihkan diri, tetapi sekaligus juga untuk memanjakan diri. Sehingga, diperlukan desain yang sesuai dengan mood sang penghuni rumah.
Nah, jika kamu ingin sesuatu yang berbeda untuk kamar mandimu kelak, cobalah ambil konsep kamar mandi outdoor atau terbuka. Kamar mandi nggak harus didesain tertutup atau ‘terkurung’, namun juga bisa didesain sedemikian rupa agar terasa seperti sedang di alam bebas namun tetap terjaga privasinya. Selain itu, penggunaan konsep kamar mandi outdoor juga ditujukan untuk mencegah kelembapan yang menimbulkan bau nggak sedap dan munculnya kuman dan bakteri.
Nah, sebagai inspirasi, berikut ini Hipwee Tips berikan gambaran mengenai tampilan kamar mandi outdoor yang dijamin bikin kamu mupeng setengah mati!
1. Desain ini biasanya dicirikan dengan memberikan ruang terbuka dan tanaman hijau yang diletakkan di dalamnya
Atap terbuka dan tanaman di dalamnya via www.google.co.id
2. Batu-batuan alam bisa menjadi pilihan penutup dinding agar menambah kesan tropis pada kamar mandi. Sedangkan atapnya menggunakan desain kayu yang semi terbuka. Boleh juga menambahkan item lain seperti kursi kayu sebagai aksen
Dinding batu-batuan alam via www.ozarchitects.com
3. Perpaduan material batuan dengan semen untuk dinding pun nggak kalah kesan alaminya. Belum lagi jika ditambah atap ranting kayu, serasa di daerah pedalaman!
Advertisement
Perpaduan material batu dan semen hingga atap ranting kayu via www.bangunrumahmas.com
4. Dengan menggunakan desain menyerupai kolam tepat di bagian bawah shower dapat menjadi miniatur air terjun di dalam kamar mandi yang menyegarkan pikiran
Miniatur air terjun via www.dekoruang.top
5. Terletak di bagian samping rumah dengan atap yang nggak seluruhnya terbuka ini, sudah bisa jadi konsep kamar mandi outdooryang asri dengan tumbuhan sejenis palem di sekitarnya
Berada di samping rumah dengan atap setengah terbuka via www.baliholidayvilla.com
6. Gunakan semen ekspos untuk material bathub dan wastafel. Jangan lupa pakai material batu alam untuk pelapis dindingnya, ya!
Semen ekspos untuk bathub dan wastafel via blog.bluprin.com
6. Meski terpisah dari rumah utama, sepetak kamar mandi yang terbuat dari material kayu tanpa atap ini rasanya lebih privat, ‘kan?
Advertisement
Terpisah dari rumah utama via griya-aksen.blogspot.co.id
7. Untuk meminimalisir daun kering yang berjatuhan dari tanaman, kamu bisa pisahkan antara shower dan juga peletakkan tanamannya dengan menggunakan pintu yang bisa dibuka-tutup
Pisahkan dengan sebuah pintu via id.pinterest.com
8. Tak apa jika kamu menginginkan kamar mandi tertutup namun tetap bernuansa alami. Gunakan material kayu yang disusun sejajar untuk dinding dan atapnya, lantas tutupi dengan bahan semi transparan
Kayu disusun sejajar untuk dinding dan atap via au.pinterest.com
8. Pisahkan bagian yang kering dan basah. Misalnya bagian yang basah hanya area untuk membilas tubuh, sementara area toilet dan wastafel biarkan menjadi bagian yang kering. Khusus untuk area basah sebaiknya berada di bagian yang terpapar sinar matahari agar sisa air yang menggenang cepat menguap
Kebun mini via inspirationseek.com
9. Penggunaan material alami seperti kayu gelondong pada dinding dan langit-langit menambah kesan natural pada kamar mandi, juga batu-batuan sebagai lantainya serta area outdoor yang dapat membuatmu merasakan relaksasi
Penggunaan kayu gelondong via blog.bluprin.com
10. Kamu bisa juga membuat konsep jalan setapak untuk menuju shower, dengan dinding yang seluruhnya terbuat dari batu dan tanaman rambat menjuntai di sekelilingnya
Jalan setapak via www.silverestrella.com
11. Memisahkannya dari ruangan indoordengan menggunakan pintu kaca jadi ide bagus untuk tampilan yang lebih minimalis
Minimalis via blog.bluprin.com
12. Mengadopsi keindahan hutan, taman dan pegunungan dapat menyegarkan pikiran dan badan kita. Konsep kamar mandi ini cocok diterapkan jika kamu memiliki rumah khusus yang jauh dari keramaian
Konsep hutan dan taman via www.cntraveller.com
13. Ingin lebih natural lagi? Perbanyak tanaman dan material kayu di sekitar shower-mu!
Perbanyak tanaman via au.pinterest.com
14. Nuansa tropis yang alami pun dapat diterapkan pada desain kamar mandi kontemporer. Berikan sentuhan aksesoris yang berupa vanities dengan bahan marmer dan lain-lain
Kontemporer via housely.com
15. Perhatikan warna lampu dan kap yang dipakai. Gunakan lampu yang terang atau kemerahan dan kap lampu yang berupa anyaman. Batuan yang disebar di lantai pun bisa pilih yang berwarna putih bersih
Pemilihan kap lampu via www.spelldesigns.com
Meski terlihat cantik dan unik, konsep terbuka tentunya membuat lebih banyak kotoran yang masuk ke dalam kamar mandi. Sehingga kamu perlu membersihkannya secara teratur mulai dari perabotan, lantai, hingga bak penampungan air. Semoga menjadikan inspirasi buatmu yang mendamba kamar mandi bernuansa alam bebas, ya!
Sumber : Hipwee