OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Sabtu, 06 Januari 2018

Dapat Bonus Akhir Tahun, Jangan Lupakan Hal ini

Dapat Bonus Akhir Tahun, Jangan Lupakan Hal ini

  


10Berita, Jelang akhir tahun, banyak orang yang menantikan untuk liburan, kumpul keluarga, dan lain-lain. Namun, bagi sebagian orang yang memiliki pekerjaan, pasti menantikan bonus akhir tahun atas kinerja mereka di tahun ini. Tapi, jika bonus akhir tahun itu tidak dimanfaatkan dengan baik, akan sia-sia, bukan? Berikut tips untuk Sahabat Ummi agar memanfaatkan dengan baikbonus akhir tahun yang didapat.

1. Membayar Utang

Bila Sahabat Ummi bermasalah mengenai cicilan setiap bulan, tidak ada salahnya bonus akhir tahun yang didapat diperuntukkan untuk membayar utang tersebut. Selain karena utang adalah kewajiban yang harus dibayar, liburan bersama keluarga juga jadi menyenangkan jika terbebas dari utang.

2. Berinvestasi

Agar bonus akhir tahun tidak terbuang sia-sia, alangkah baiknya digunakan untuk berinvestasi. Ada beberapa pilihan untuk Sahabat Ummi yang ingin berinvestasi, bisa dengan membeli emas, reksadana, deposito, investasi properti (jika kiranya bonus yang didapat sangat besar), merenovasi rumah, atau jika Sahabat Ummi memiliki bisnis, bisa mengalokasikan bonus akhir tahunnya untuk mengembangkan bisnisnya.

3. Sisihkan untuk Dana Darurat

Hal terpenting dalam perencanaan keuangan adalah adanya dana darurat. Setiap keluarga sebaiknya wajib memiliki dana darurat ini untuk kebutuhan-kebutuhan yang tidak terduga. Saat kebutuhan mendadak tersebut terjadi, misalnya kecelakaan, sakit, dan yang lainnya. Sahabat Ummi tidak perlu khawatir karena memiliki dana darurat untuk digunakan. Alangkah baiknya jika bonus akhir tahun disisihkan untuk dana darurat.

4. Memuaskan Diri

Jika bonus akhir tahun kiranya sudah untuk membayar utang dan menyisihkan untuk dana darurat, tidak ada salahnya Sahabat Ummi menggunakan sebagian bonus itu untuk memuaskan diri. Sahabat Ummi bisa berlibur bersama keluarga, atau berbelanja karena banyak promo di akhir tahun ini, baik toko online maupun offline. Tapi, pengeluaran harus tetap dijaga agar tidak melampaui batas.

5. Bersedekah

Tips memanfaatkan bonus akhir tahun yang terakhir adalah dengan bersedekah. Jika kita sudah melakukan 4 tips di atas, jangan sampai tertinggal tips yang terakhir ini. Karena manfaatnya bukan hanya terasa di dunia, namun juga sebagai bekal kebaikan untuk akhirat. Tidak ada salahnya menyisihkan sedikit dari bonus akhir tahun yang Sahabat Ummi dapat untuk bersedekah, ya.(Cucu Rizka Alifah)

Sumber : amalan(dot)com dan berbagai sumber, Ummi online

Ilustrasi: Google