Begini 6 Cara Usir Kantuk Setelah Begadang
10Berita, Terkadang kita memiliki urusan yang perlu diselesaikan malam hari sehingga membuat kita harus begadang, misalnya karena bayi yang terus terbangun di tengah malam, atau mengerjakan deadline pekerjaan. Sedangkan ketika bangun di pagi harinya tugas lain sudah menanti, apa yang perlu dilakukan untuk menghilangkan kantuk setelah begadang, coba lihat tips berikut ini:
1. Minum kopi
Perlu diingat, konsumsi kopi tidak boleh terlalu banyak, apalagi bila tidak terbiasa meminumnya. Kafein dapat menyebabkan rasa cemas dan gelisah. Cukup konsumsi sekitar 100 mg atau secangkir kopi berukuran kecil. Cara ini bisa membuat kantuk berkurang sebab kafein dapat memicu produksi adrenalin dan menghambat zat kimia penyebab kantuk di otak.
2. Berada di tempat terang
Agar tidak mengantuk beradalah di tempat yang terang. Misalnya dengan membuka tirai jendela agar sinar mentari masuk, atau berjalan kaki (tidak duduk di mobil saja) saat pergi ke tempat kerja.
3. Mandi dengan air dingin
Tubuh menjadi lebih terjaga saat lingkungan bersuhu dingin. Coba deh mandi air dingin di pagi hari agar tubuh lebih segar.
4. Cukup minum air putih
Pastikan asupan air putih yang diminum pagi itu cukup agar tidak lesu dan sulit konsentrasi karena dehidrasi. Anjuran volume air yang sebaiknya diminum adalah 6 hingga 8 gelas per hari.
5. Camilan sehat
Kebanyakan makan camilan junkfood malah bisa berefek makin mengantuk, untuk mengatasinya, pilihlah camilan sehat yang akan meningkatkan energi. Contohnya, buah, yoghurt, kacang-kacangan, serta biskuit gandum.
6. Tidur siang cukup
Tidak perlu lama, cukup terlelap selama 15 hingga 20 menit di tengah jam kerja. Cara ini akan memberi energi ekstra sehingga membuat kembali terjaga. Jangan biarkan durasi tidur siang terlalu lama karena justru bisa menyebabkan sleep inertia, ditandai dengan kondisi tidak nyaman dan cemas setelah bangun tidur. Hal ini dapat memperburuk kondisi yang sudah lelah akibat kurang tidur.
Ilustrasi : Google
Sumber : Ummi Online
Sabtu, 10 Maret 2018
Begini 6 Cara Usir Kantuk Setelah Begadang
By 10 BERITA 3/10/2018 04:19:00 AM
Related Posts:
6 Tips Fotografi Tingkat Lanjut, Biar Foto IG-mu Jauh dari Kata Standar Meski Pake Smartphone Doang6 Tips Fotografi Tingkat Lanjut, Biar Foto IG-mu Jauh dari Kata Standar Meski Pake Smartphone Doang 10Berita, Seiring dengan makin populernya Instagram, tuntutan buat bikin foto bagus makin tinggi. Yah, seenggaknya foto harus… Read More
Agar tak Tersesat di Tanah SuciAgar tak Tersesat di Tanah Suci 10Berita ,JAKARTA -- Persoalan jamaah yang tersesat kala menjalani ibadah haji di Tanah Suci sudah jamak terjadi. Pihak Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama memiliki s… Read More
Pria Ini Ungkap Rahasia Agar Tanaman Berbuah Lebat Dan MenghasilkanPria Ini Ungkap Rahasia Agar Tanaman Berbuah Lebat Dan Menghasilkan 10Berita, Suka menanam tumbuh - tumbuhan suatu hobi tersendiri bagi seseorang,apa lag tumbuhan tadi berupa buah -buahan yang banyak diminati masyarakat luas,… Read More
Sering Dianggap Sampah, Siapa Sangka Justru Bisa Suburkan TanamanSering Dianggap Sampah, Siapa Sangka Justru Bisa Suburkan Tanaman Foto: okezonepost.blogspot.com 10Berita, Apakah Anda termasuk pencinta teh? Suka minum teh di pagi hari atau sore hari? Ngeteh memang menjadi rutinitas yang s… Read More
Listrik Mahal ! Cukup Tanam 4 Jenis Tanaman Ini, Maka Kamu Nggak Akan Butuh ACListrik Mahal ! Cukup Tanam 4 Jenis Tanaman Ini, Maka Kamu Nggak Akan Butuh AC Lagi 10Berita, Terkadang di rumah itu panasnya nggak bisa di tahan, jadi terkadang kita butuh penyejuk seperti AC biar nggak kepanasan. Tapi, sepe… Read More