Menkes Sebut Cacing di Ikan Kaleng Berprotein Tinggi, Dokter Ini TANTANG: Coba Bu Menteri Beri Contoh Dulu!
10Berita, Temuan 27 produk makanan kaleng berbahan ikan yang mengandung parasit cacing telah menggegerkan publik.
Namun, alih-alih bersikap tegas untuk menenangkan publik, Menteri Kesehatan Nila F Moeloek justru menyebut cacing sebenarnya mengandung protein. Sehingga, jika terdapat dalam makanan, semisal dalam ikan sarden atau ikan makerel, cacing tidak berbahaya karena bisa mati dalam proses pemasakan.
“Cacing itu sebenarnya isinya protein, berbagai contoh aja tapi saya kira kalau udah dimasak kan, saya kira juga steril. InsyaAllah tidak jadi ini,” ujarnya di Nusantara I, Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis, 29 Maret 2018.
Menkes juga mengatakan, dalam tubuh setiap makhluk hidup sudah ada cacing di dalamnya, termasuk ikan makarel atau sarden. Jadi, untuk mencegah berkembang biak atau tumbuh cacing di dalam makanan, perlu dilakukan sterilisasi.
“Saya rasa iya bisa, manusia juga punya cacing, binatang yang lain pasti punya cacing juga jadi barangkali kalau kita mau, itu sterilitas itu yang harus dijaga,” tukasnya.
Menanggapi pernyataan Menkes, beberapa warganet, termasuk para Dokter memberi tanggapan keras.
— ΛᄂIΣП MΣЯDΣKΛ 👽 (@bambangelf) March 29, 2018
Coba bu menterinya kasih contoh dulu ke kita , beli makarel yg ada cacingnya silahkan dimasak dulu sblm dimakan...oke prof @NilaMoeloek
— Dr.Gunawan (@dr_gundi) March 29, 2018
Akur dok, bu mentrinya kasih contoh dl. Jgn rakyat mulu yg jadi kelinci percobaan. Sekalian cobain keong sawah jg
— #FreeSyam (@PoppyBarawas) March 29, 2018
Sebelumnya, Badan PengawasObat dan Makanan (BPOM) melakukan penelitian pada 541 sampel ikan kaleng dari 66 produk di Indonesia. Hasilnya diumumkan 27 produk ikan kaleng makerel atau sarden mengandung cacing parasit.
"Ada 27 merek yang positif mengandung parasit cacing. Sebanyak 16 produk impor dan 11 dalam negeri," ungkap KepalaBPOM Penny Lukito di kantor BPOM di Jakarta, Rabu, 28 Maret 2018.
Berikut daftar 27 produk olahan ikan dalam kaleng yang ditemukan mengandung parasit cacing.
No Merek Nomor Izin Edar Nama Jenis Pangan
1. ABC MD 543909389002 Ikan Makarel Saus Tomat
MD 543909390002 Ikan Makarel Saus Ekstra Pedas
MD 543909391002 Ikan Makarel Saus Cabai
2. ABT ML 543909001547 Ikan Makarel Saus Tomat
3. AYAM BRAND ML 543909008251 Ikan Makarel Saus Tomat
ML 543909015251 Ikan Makarel Goreng
ML 543909024251 Ikan Makarel Saus Padang
4. BOTAN MD 517113006021 Ikan Makarel Saus Tomat
MD 543911013097 Ikan Makarel Saus Tomat
MD 543913001464 Ikan Makarel Saus Tomat
MD 543922019034 Ikan Makarel Saus Tomat
5. CIP MD 543913017182 Ikan Makarel Saus Tomat
MD 543913018182 Ikan Makarel Saus Ekstra Pedas
6. DONGWON ML 543909458014 Ikan Makerel Larutan Garam
7. DR. FISH MD 543913013160 Ikan Makarel Saus Tomat
8. FARMERJACK ML 543929007175 Ikan Makarel Saus Tomat
9. FIESTA SEAFOOD MD 543908031013 Ikan Makarel Saus Tomat
MD 543908032013 Ikan Makarel Saus Cabai
MD 543908033013 Ikan Makarel Saus Balado
10. GAGA MD 543910055083 Ikan Makarel Saus Tomat Cabe
11. HOKI ML 543909501660 Ikan Makarel Saus Cabai
12. HOSEN ML 543909419060 Ikan Makarel Saus Cabai
13. IO ML 543929070004 Ikan Makarel Saus Cabai
14. JOJO ML 543909002987 Ikan Makarel Saus Cabai
15. KING'S FISHER MD 543922014034 Ikan Makarel Saus Cabai
16. LSC ML 543929033021 Ikan Makarel Saus Tomat
17. MAYA MD 517113001021 Ikan Makarel Saus Tomat
MD 543913006464 Ikan Makarel Saus Tomat
MD 543913015464 Ikan Makarel Saus Cabai
MD 543913049021 Ikan Makarel Saus Cabai
18. NAGO/NAGOS ML 543929068004 Ikan Makarel Saus Tomat
ML 543929068004 Ikan Makarel Saus Tomat
19. NARAYA ML 543909311660 Ikan Makarel Saus Tomat
ML 543909419060 Ikan Makarel Saus Tomat
20. PESCA MD 517113040021 Ikan Makarel Saus Tomat
21. POH SUNG ML 543929001006 Ikan Makarel Saus Tomat
22. PRONAS MD 517122037021 Ikan Makerel Saus Pedas
MD 543922010004 Ikan Makarel Saus Tomat
23. RANESA MD 543911008097 Ikan Makarel Saus Tomat
MD 543913009182 Ikan Makarel Saus Cabai
24. S&W ML 543909094054 Ikan Makerel Larutan Garam
25. SEMPIO ML 543909287014 Ikan Makerel Kaleng
ML 543909294014 Ikan Makerel Larutan Garam
26. TLC ML 543929002175 Ikan Makarel Saus Tomat
27. TSC ML 543929003004 Ikan Makarel Saus Tomat
Sumber :Portal Islam