OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Rabu, 21 Maret 2018

Tingkah Luhut Pada Amien Rais disebut Cari Muka Sama Jokowi

Tingkah Luhut Pada Amien Rais disebut Cari Muka Sama Jokowi


10Berita, Menko Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan mengecam pernyataan Amien Rais soal isu kebangkitan Partai Komunis Indonesia (PKI) di era pemerintahan Joko Widodo. Wakil Ketua Umum DPP Gerindra Arief Pouyono justru menilai omongan Amien memang benar.

“Yang diomongin oleh Amien Rais tentang kebangkitan PKI yang sudah menyebar kemana-mana memang benar yaitu menyebar lewat medsos. Terlalu carmuk (cari muka) sama Jokowi,” kata Arief dalam pesan singkatnya kepada VIVA, Selasa, 20 Maret 2018.

Menurut dia, respons Luhut terkesan emosi dan tak menyimak pernyataan Amien Rais. Kata dia, pernyataan Luhut ini untuk membela Jokowi sebagai atasannya.

“Luhut kurang nyimak omongan Amien Rais. Luhut emosi secara refleks mau bela Joko Widodo sebagai bosnya yang dikritik Amien Rais,” tutur Arief.

Arief menilai omongan Amien masuk akal. Sebab, di era Jokowi, ada beberapa kebijakan seperti adanya nonton bareng film G 30 S-PKI.

“Sampai ada nobar nonton film G-30 S PKI sebagai cara mengingatkan generasi yang sekarang tentang apa itu PKI,” ujarnya.

Kemudian, ia lagi-lagi tak setuju dengan pernyataan Luhut soal pernah memberantas TNI. Pengakuan Luhut itu dinilai kurang relevan dibandingkan sekarang.

“Luhut berantas PKI waktu jadi tentara bukan artinya Luhut nasionalisme. Wong PKI sendiri sangat nasionalis kok pada saat Orde Lama,” tutur Arief.

Sumber: viva