OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Selasa, 24 April 2018

Jangan Pertahankan 10 Kelakuan Jelek yang Bikin Orang Lain Geregetan Sama Kamu

Jangan Pertahankan 10 Kelakuan Jelek yang Bikin Orang Lain Geregetan Sama Kamu

10Berita, Kekuatan emotional intelligence (EQ) merupakan hal yang berperan penting dalam berinteraksi dengan orang lain. Orang yang memiliki EQ yang baik biasanya lebih disukai banyak orang.

Sebaliknya, mereka yang memiliki EQ yang lemah cenderung tidak disukai. Bahkan perilakunya bikin geregetan!

Huffingtonpost.com merumuskan 10 kelakuan jelek yang bikin orang geregetan, akibatnya dirinya kurang disukai orang lain. Jika masih ada sifat dan kelakukan ini dalam diri kita, segera tebas dan singkirkan!

1. Menjatuhkan Nama Baik Orang Lain
Orang yang menggunakan segala kesempatan dalam perbincangan untuk menjatuhkan orang lain adalah orang yang menyebalkan.

Ia seolah bercerita dengan rendah hati, namun setiap kalimat yang dilontarkan membawa nama dan keburukan orang lain.

Menjadi orang yang bersahabat dan berusaha dekat dengan orang lain tidak harus dengan cara licik, kan?

2. Menekan Secara Emosional
Banyak orang yang sengaja bersikap kejam untuk menekan orang lain secara emosional. Sering kali terjadi dalam pekerjaan maupun keluarga.

Misalnya atasan atau rekan kerja yang senang marah dengan melempar barang-barang, berteriak, membuat orang lain menangis, dan sikap-sikap menekan lainnya.

Orang seperti ini biasanya dilabeli dengan sikapnya yang kuarang dewasa, tak tersentuh/tidak bisa didekati, dan tukang intimidasi.

3. Suka Membual
Orang yang suka membual mengenai kehebatannya demi mencari perhatian orang lain biasanya sangat menyebalkan bagi banyak orang. Ia mengaku kaya, pintar, hebat, dll. Padahal kenyataannya tidak.

Orang yang terlalu banyak membual biasanya akan membuat seseorang itu tampak lebih rendah.

4. Candu Ponsel Saat Berkumpul Dengan Orang Lain
Benar kalau orang yang mata dan perhatiannya hanya tertuju pada ponsel saat sedang berkumpul dan berbicara dengan orang lain adalah orang yang tidak sopan.

Hal ini biasanya membuat lawan bicara sangat tidak nyaman. Jika sedang berhadapan dan berbicara dengan orang lain, arahkanlah perhatian dan pikiran kepadanya.

5. Memiliki Pikiran yang Tertutup
Jika kita ingin disukai orang lain, kita harus memiliki pikiran yang terbuka. Kalau pikiran kita tertutup, orang lain sulit untuk mendekat dan merasa tertarik dengan kita.

Karena biasanya pikiran yang tertutup membuat kita tidak ingin mendengarkan pendapat orang lain. Bisa dibayangkan kan, betapa tidak menyenangkannya jika berbicara dengan orang yang tidak mau mendengar?

6. Terlalu Berlebihan di Media Sosial
Istilahnya adalah orang yang gemar menyampah di media sosial. Membagikan hal-hal yang tidak begitu penting, update status berkali-kali, mengunggah foto-foto yang tidak layak dibagikan, dan tidak ada waktu jeda di media sosial, merupakan kebiasaan yang menjengkelkan bagi banyak orang.

Sumber: intisari.grid.id

Related Posts:

  • 6 Doa Ketika Rindu Seseorang Dalam Islam 6 Doa Ketika Rindu Seseorang Dalam Islam Setiap manusia pasti pernah merasakan rindu. Perasaan ini muncul tatkala kita berada di posisi yang jauh dari orang tersayang. Entah itu istri, suami, orang tua, saudara, teman, atau … Read More
  • Antara Ujian, Rasa Takut dan Kesabaran Antara Ujian, Rasa Takut dan Kesabaran10Berita – Allah SWT telah menetapkan sebuah tujuan pasti dari penciptaan manusia di muka bumi ini. Hal ini disampaikanNya dalam surat Al Mulk ayat 2, “Dialah yang menjadikan kematia… Read More
  • Anak yang Beruntung Anak yang Beruntung 10Berita, Oleh  Dr  Hasan Basri Tanjung MA Keberadaan anak dalam keluarga ada empat macam,  yakni anak tak beruntung, anak kurang beruntung, anak tak tahu diuntung dan anak yang berunt… Read More
  • Refleksi Spiritual Muharram: Mampukah kita menjadi Anshar? Refleksi Spiritual Muharram: Mampukah kita menjadi Anshar? Gurun (inet) 10Berita – Tahun baru hijriyah 1 Muharram 1439 H telah menyapa Muslim Indonesia. Muharram adalah bulan pertama dalam kalender Islam dan salah satu … Read More
  • 11 Kesenangan Suami yang Perlu Istri Diketahui 11 Kesenangan Suami yang Perlu Istri Diketahui Seorang pria mempunyai kodrat menyatakan pendapat dan perilakunya sesuai dengan logika. Sementara wanita berbicara dengan emosi. Karena pertimbangan ini akhirnya para pria serin… Read More