OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Minggu, 20 Mei 2018

Habib Rizieq Bongkar Pelatih Teror dari Brimob, ini Orangnya

Habib Rizieq Bongkar Pelatih Teror dari Brimob, ini Orangnya

10Berita, Peristiwa terorisme di Surabaya, Sidoarjo dan Pekanbaru Riau merembet ke kasus lain yang merupakan rentetan yang tak bisa dipisahkan terkait dengan idiologi yang dibawa Aman Abdurrahman alias Oman Abdurrahman. Salah satu pengikutnya adalah Sofyan Tsauri.

Sofyan Tsauri (sketsanews).

Siapa Sofyan Tsauri? Menurut Habib Rizieq Syihab dalam video pendek yang beredar di media sosial menyebutkan bahwa Sofyan Tsauri adalah pencipta teror. Dia adalah oknum Brimob yang sudah dipecat. Beberapa hari ini nama Sofyan sering muncul di televisi menganalisis dan mengomentari ihwal terorisme.

“Yang menciptakan terorisme itu seorang bernama Sofyan Tsauri, anggota Brimob. Dia rekrut anak-anak muda, termasuk lasykar FPI saudara. Sepuluh lasykar FPI direkrut sama Sofyan Tsauri anggota Brimob. Dia rekrut dari FPI, MMI, JAT, dia rekrut murid-murid ustadz Abu Bakar Ba’asyir, dilatih perang.Dilatih nembak di Mako Brimob saudara. Setelah itu dibawa ke Aceh, dikasih senjata, dikasih amunisi, disuruh latihan perang. Begitu mereka latihan perang perang, besok digrebeg sama Brimob dan Densus 88 Antiteror. Sofyan Tsauri berhasil lolos namun kemudian ditangkap juga.”

Itulah potongan pernyataan Habib Rizieq dalam salah satu video pengajian yang beredar di media sosial. Keterangan ini tidak berbeda dengan apa yang sudah diberitakan oleh Kiblat.net ketika habib Rizieq memberikan kesaksian di sidang Pengadilan Negeri Cilacap Jawa tengah dengan terdakwa Abu Bakar Ba'asyir pada 26 Januari 2016. (Lihat Kiblat.net, 30/1/2016).

Ceramah Habib Rizieq yang bikin heboh sekarang (Launching video/radiofpi).

Sofyan Tsauri sebenarnya juga pernah mengakui bahwa ia yang melatih perang di Janto Aceh, namun bukan dalam kapasitas sebagai anggota polisi, karena ia sudah dipecat. Sofyan juga membantah ia sebagai intel yang disusupkan untuk menggerakkan teror. Bahkan setelah bebas dari penjara Sofyan Tsauri sudah insaf dan meniti jalan lurus. Awalnya Sofyan tertarik dengan pandangan Aman Abdurrahman alias Oman Abdurrahman namun belakangan ia memandang pandangannya tentang jihad keliru sehingga ia keluar dari kelompok mereka.

Juru Bicara Mabes Polri Inspektur Jenderal Edward Aritonang di laman Tempo.co edisi 10 Agustus 2010 mengatakan bahwa dia bukan anggota Brimob melainkan anggota Sabara Polres Depok.

RHabib Rizieq (Eramuslim).

Sesungguhnya apa yang dikatakan Habib Rizieq Syihab maupun Sofyan Tsauri sangat relevan dengan informasi terkini ketika terorisme merebak. Jika keduanya memang tak sepakat dengan cara dakwah Oman Abdurrahman atau Aman Abdurrahman, maka menjadi tugas bersama agar kasus serupa (bom bunuh diri) terulang.

Sedangkan ceramah Habib Rizieq di atas juga memberi peringatan untuk waspada terhadap aksi serupa yang mengatasnamakan jihad. Karena boleh jadi, ada kepentingan asing yang memanfaatkan isu terorisme untuk keperluan bisnis, dengan membawa idiologi ISIS. Padahal menurut Habib Rizieq ISIS jelas keliru karena sudah kebablasan antara lain membunuh sesama orang islam dan ulama yang beda pendapat serta kelakuannya sudah over dosis. (fur/20/5/2018).

Sumber : UC News