OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Senin, 14 Mei 2018

Presidium MRI Bakal Galang #2019GantiPresiden ke Seluruh Indonesia

Presidium MRI Bakal Galang #2019GantiPresiden ke Seluruh Indonesia


10Berita – Ketua Presidium Musyawarah Rakyat Indonesia (MRI), Yudi Syamhudi Suyuti mengatakan bahwa pihaknya memutuskan bergabung dengan gerakan ‘2019 Ganti Presiden’. Sebagai bukti keseriusannya, ia berencana menggalang kekuatan relawan-relawan #2019GantiPresiden di seluruh Indonesia.

Hal itu dilakukan, menurutnya, lantaran perjuangannya selama ini selalu berhadapan dengan rezim penguasa yang berakibat dipenjaranya rekan-rekan perjuangannya bahkan istrinya.

“Tahun 2016 saya bersama kawan-kawan menggalang kekuatan untuk gulingkan Jokowi lewat sidang istimewa, akan tetapi tidak berhasil dan membuat teman-teman saya dipenjara dan dituduh makar. Tepatnya pada saat 212. Lalu pada 31 Maret 2017, lima kawan saya ditangkap juga oleh polisi dituduh makar. Yang dikenal dengan 313,” kata Yudi, lewat keterangan tertulisnya, Ahad (13/5) malam.

Kemudian, lanjut Yudi, pada September 2017 dia memimpin dan mengorganisir kekuatan rakyat untuk mendesak DPR mengadakan sidang istimewa sekaligus cabut mandat Jokowi, namun belum berhasil. Dan hal ini membuat isterinya yang mendampingi perjuangannya harus dipenjara.

“Saya terpaksa harus mundur dulu selangkah untuk kembali maju beberapa langkah dengan agenda menyatu bersama gerakan #2019GantiPresiden. Cara ini saya tempuh melalui Pilpres. Siapa Calon Presidennya nanti akan diputuskan KPU pada Agustus 2018 ini,” jelas Yudi.

Namun sebelum memutuskan bergabung, Yudi mengatakan, pihaknya akan menggelar pertemuan dengan para Ulama 212 dan tokoh-tokoh serta aktivis.

“Saya dan teman-teman berencana mengadakan ‘Musyawarah Kaum Pergerakan dan Ulama 212’ untuk tentukan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden yang akan didukung Rakyat Banyak dan Umat Islam,” ungkap Yudi.

Lebih lanjut, Yudi mengatakan kalau dirinya saat ini sedang berkeliling Indonesia untuk bentuk relawan #2019GantiPresiden.

“Sekarang berada di Lahat. Dari Lahat seluruh Sumsel akan terjahit, Insya Allah. Lalu Sumatera seperti Lampung, Bengkulu, Jambi, Riau sudah siap. Tinggal Sumut hingga Aceh,” ujar Yudi.

Dikatakannya, setelah Sumatera, Kalimantan, Sulawesi hingga Papua juga akan dia konsolidasikan. “Kalau Jawa, Alhamdulillah sudah tuntas,” tukasnya.

Bahkan, kata Yudi, saat ini tim koordinator relawan #2019GantiPresiden sudah ada di 34 Provinsi dan 514 Kabupaten. “Tinggal didatangi, deklarasi dan dirapikan,” tuturnya.

Pada saatnya nanti, tutup Yudi, akan diadakan Silaturahmi dan Musyawarah Besar Relawan “2019GantiPresiden, di Jakarta. “Insya Allah bersamaan dengan agenda ‘Musyawarah Kaum Pergerakan dan Ulama 212’,” tutupnya.(kl/)

Sumber :swamedium