OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Minggu, 15 Juli 2018

Arafah, Hari Pembebasan Neraka

Arafah, Hari Pembebasan Neraka

10Berita, USAI Syawal kini kita telah memasuki bulan penuh keberkahan dan kemuliaan, yakni bulan Dzulhijjah. Di awal bulan ini, kita dianjurkan untuk melaksanakan puasa. Berbeda dengan puasa Ramadhan, kali ini yang kita laksanakan puasa sunnah.

Dan jangka waktunya pun bukanlah satu bulan, melainkan hanya sembilan hari. Meski begitu, jika kita tak mampu melaksanakannya setiap hari, kita bisa mengambil hari mana saja yang kita mau untuk berpuasa.

Tetapi, tahukah Anda, bahwa ada satu hari di awal Dzulhijjah ini yang begitu istimewa? Ya, hari itu berada di hari ke sembilan, yakni hari Arafah. Di mana pada hari itu para jemaah haji sedang melaksanakan wuquf di Arafah. Anda tahu mengapa hari ini begitu istimewa?

Pada hari Arafah, Allah Subhanahu wa Ta’ala melimpahkan kasih sayang-Nya kepada kita. Allah mengampuni dosa-dosa hamba-Nya dan membebaskan dari siksa api neraka.

Dari ‘Aisyah, ia berkata bahwa RasulullahSAW bersabda, “Di antara hari yang Allah banyak membebaskan seseorang dari neraka adalah hari Arafah. Dia akan mendekati mereka lalu akan menampakkan keutamaan mereka pada para malaikat. Kemudian Allah berfirman, ‘Apa yang diinginkan oleh mereka?’” (HR. Muslim no. 1348).

BACA JUGA: Terhapusnya Dosa Orang Berhaji

Subhanallah bukan? Jika tidak mampu melaksanakan puasa dari tanggal satu hingga delapan, maka jangan lewatkan puasa di tanggal sembilannya. Sebab, hari itu merupakan hari penting bagi kita untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala. []

Sumber : Islampos.

Related Posts:

  • Inilah 6 Janji Allah Untuk Orang Yang Suka BersedekahInilah 6 Janji Allah Untuk Orang Yang Suka Bersedekah10Berita– Bersedekah merupakan anjuran dalam Islam yang dimana prakteknya adalah dengan memberikan materi maupun jasa untuk meringankan ataupun membahagiakan orang lain. Se… Read More
  • Karena Cinta Membutuhkan Kata Karena Cinta Membutuhkan Kata Cinta membutuhkan kata (ilustrasi Bersamadakwah.net) Matanya berkaca-kaca. Bahkan sebelum ia mengutarakan kepada suaminya, keinginan yang telah lama terpendam. “Aku ingin… sekali saj… Read More
  • Korupsi Mental Korupsi Mental 10Berita– Saudaraku, tsunami besar gelombang korupsi yang menerjang negeri ini, dari pusat hingga pinggiran kuasa, menimbulkan enigma yang menggedor kesadaran: “Dari manakah semua tindak kejahata… Read More
  • Turki Amankan ‘Injil yang Menyatakan Yesus Tidak Disalib’ Turki Amankan ‘Injil yang Menyatakan Yesus Tidak Disalib’10Berita-TURKI—Badan Perlidungan Benda-benda Bersejarah Turki dikabarkan telah memindahkan sebuah kitab kuno yang terbuat dari kulit yang diklaim sebagai Injil Barnabas… Read More
  • Puasa Tidak Diterima Jika Belum Maaf-maafan Sebelum Ramadhan? Puasa Tidak Diterima Jika Belum Maaf-maafan Sebelum Ramadhan?10Berita-DI zaman yang serba broadcast seperti sekarang ini, mungkin banyak di antara kita yang pernah mendapat broadcast hadits berikut ini men… Read More