OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Jumat, 20 Juli 2018

Megahnya Stadion-stadion Qatar Untuk Piala Dunia 2022

Megahnya Stadion-stadion Qatar Untuk Piala Dunia 2022


10Berita, Piala Dunia 2018 sudah berakhir digelar di Russia 14 Juni - 15 Juli 2018. Piala dunia selanjutnya akan digelar di kawasan Timur Tengah untuk pertama kalinya, di Qatar pada 2022.

[video - serah terima bola dari tuan rumah Rusia ke Qatar]

Berikut sejumlah hal yang penting diketahui tentang Piala Dunia 2022 menatang:

Sekilas Tuan Rumah Qatar


Bagi kalian yang belum tahu negara ini, Qatar hanyalah sebuah negara kecil berbentuk semenanjung di Timur Tengah, berbatasan dengan Arab Saudi di sebelah selatan dan Teluk Persia di sebelah utara. Dibanding Indonesia, luas negara ini cuma seluas Provinsi Banten.

Satu kata yang bisa menggambarkan Qatar adalah “Tajir”. Yup, negara ini memang benar-benar luar biasa kaya nya.

Negara Muslim yang dipimpin Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani dengan populasi hanya 2,5 juta penduduk ini adalah negara terkaya di dunia. Menurut list World Bank 2017, Gross Domestic Product (GDP) per capita Qatar mencapai US $ 128,378, ranking nomor 1 dunia.

Link: https://en.wikipedia.org/wiki/List_of_countries_by_GDP_(PPP)_per_capita

Jadwal Piala Dunia 2022 Akan Beda

Untuk pertama kalinya Piala Dunia empat tahun mendatang dipastikan tidak akan diadakan selama Juni-Juli karena Qatar dikelilingi oleh gurun dan suhu musim panas dapat mencapai 45 derajat celcius. Oleh karena itu, FIFA mengonfirmasi Piala Dunia Qatar 2022 akan digelar 21 November - 18 Desember 2022.

Link: https://en.wikipedia.org/wiki/2022_FIFA_World_Cup

Meskipun demikian, Qatar tetap bersuhu panas 24 derajat pada November dan 20 derajat saat Desember. Sehingga semua stadion akan dilengkapi AC.

Stadion-stadion Megah

Qatar rencananya akan memakai 8 stadion baru untuk Piala Dunia 2022. Satu diantaranya telah selesai, dua lainnya dijadwalkan selesai tahun ini, dan sisanya dijadwalkan akan selesai pada 2021. Jarak semuanya tidak ada yang lebih dari 35 km dari pusat ibukota Doha. Selain itu, semua stadion akan dilengkapi dengan pendingin ruangan (AC).

Berikut penampakan stadion-stadion megah Piala Dunia Qatar 2022:









Sumber :Portal Islam