OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Senin, 13 Agustus 2018

Inilah Strategi Kubu Jokowi untuk Menjaring Pemilih Milenial

Inilah Strategi Kubu Jokowi untuk Menjaring Pemilih Milenial

10Berita, JAKARTA—Politikus Partai NasDem, Taufiqul Hadi, mengatakan sosok calon presiden Joko Widodo atau Jokowi akan menjadi tumpuan bagi partai koalisi untuk mendulang suara pemilih milenial. “Untuk suara milenial, akan ditutupi Pak Jokowi,” kata Taufiq, Sabtu (11/8/2018).

Menurut Taufiq, usia Jokowi masih tergolong muda untuk posisi kepala negara. Plus penampilan Jokowi yang beberapa kali memakai jins, bahkan mengendarai sepeda motor modifikasi.

Taufiq tidak menampik jika pasangan Jokowi, Ma’ruf Amin, sebagai calon wakil presiden dalam pilpers 2019 mempunyai kelemahan untuk merepresentasikan dukungan dari pemilih milenial. Mengingat, Ma’ruf Amin saat ini berusia 74 tahun, lebih muda satu tahun dari Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK).

Taufiq pun membandingkan usia Jokowi dengan Sandiaga Uno, cawapres Prabowo Subianto, yang hanya berjarak beberapa tahun. Jokowi tahun ini sudah berusia 54 tahun, sedangkan Sandiaga Uno 49 tahun.

Menurut Taufiq, yang paling berpengaruh adalah capresnya.

“Kalau untuk menjaring suara milenial, kami akan tampilkan sosok Jokowi. Yang penting itu kan presidennya, dan tidak semua persoalan diberikan kepada wapres,” terang Taufiq. []

SUMBER: Tempo,  Islampos.