(CNBC)
10Berita, Setelah mengakuisis Uber di Asia Tenggara, kini Grab sebagai startup layanan transportasi mengembangkan layanannya di jenis Bajaj dengan menguji GrabBajay. Kehadiran GrabBajay sendiri untuk menjawab tantangan bidang transportasi untuk masyarakat khususnya Ibukota Jakarta.
Dirangkum dari berbagai laman sumber oleh KabarPenumpang.com, Head of Public Affairs Grab Indonesia, Tri Sukma Anreianno mengatakan untuk saat ini pihaknya masih melakukan uji coba untuk layanan GrabBajay. Dalam uji coba juga pihak Grab berkoordinasi penuh dengan Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Perhubungan dan badan lainnya yang terkait.
“GrabBajay merupakan layanan baru yang tengah diuji coba secara beta. Dalam prosesnya, Grab berkoordinasi penuh dengan Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Perhubungan dan badan lain yang terkait,” ujar Tri Sukma.
Alasan lain adanya layanan GrabBajay, Tri Sukma mengatakan kehadiran GrabBajay juga untuk memperkenalkan solusi inklusif dalam masalah transportasi dari kearifan lokal dan disesuaikan dengan kebutuhan dari masing-masing kota.
“Kami bertekad untuk menjadikan transportasi masyarakat di Jakarta lebih baik dengan menggunakan moda transportasi favorit yang biasa mereka gunakan,” tambah Tri Sukma.
Namun untuk peluncurannya sendiri, Tri Sukma mengatakan akan resmi diumumkan di kemudian hari. Grab sebelumnya membuka layanan Bajaj di Myanmar dan transportasi lokal lainnya seperti betor (becak motor) di Pematang Siantar dan Medan, Sumatera Utara yang sudah beroperasi sejak tahun 2017 lalu serta Tuk Tuk di Thailand.
Kehadiran layanan GrabBajay ini menambah deretan layanan tumpangan atau ride hailingGrab semakin luas. Saat ini layanan GrabBike untuk kendaraan roda dua, GrabCar, Grab Gerak untuk pelanggan kebutuhan khisis dan Grab Taxi.
Selain Grab, Gojek menyediakan layanan transportasi yang berbasis kearifan lokal yakni Gojek Becak Motor atau Bentor di Gorontalo pada Mei 2018. Vice President Corporate Communications Gojek Michael Say mengklaim, layanan Bentor melalui aplikasi ini adalah yang pertama di Indonesia. Dengan penyesuaian ini, ia berharap mitra pengemudi Bentor lebih mudah mendapatkan penumpang dan pesanan lainnya.
“Mereka salah satu yang memegang peranan penting perekonomian rakyat (Gorontalo),” ujar dia.