Di TPS Prabowo: Jokowi-Maruf 6, Prabowo-Sandi 160
10Berita - Pasangan capres dan cawapres nomor urut 02, Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno unggul telak dalam proses penghitungan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 041 Bojong Koneng, Bogor, Rabu (17/4).
Diketahui, TPS ini menjadi lokasi capres Prabowo memberikan suaranya di Pilpres 2019 ini.
Dari hitungan cepat, Pasangan Prabowo-Sandi unggul dengan suara 160. Sedangkan pasangan Jokowi-Maruf dipilih sebanyak 6 suara dari total suara sah 166.
Sekadar informasi, redaksi Kantor Berita Politik RMOL akan bekerja sama dengan lembaga KedaiKopi untuk melakukan quick count hasil Pilpres 2019 yang akan dilakukan pukul 15.00 WIB.
sumber: rmol