OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Kamis, 18 April 2019

Tidak Lolos Parlemen, Impian PSI Haram Koalisi dengan PKS Terwujud

Tidak Lolos Parlemen, Impian PSI Haram Koalisi dengan PKS Terwujud


10Berita Sesumbar sekjen Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Raja Juli Antoni yang pernah mengatakan haram koalisi dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) benar-benar terwujud, karena besar kemungkinan PSI tidak akan pernah lolos ke parlemen.

Sementara PKS berdasarkan hasil hitung cepat diperkirakan akan lolos ke Parlemen dengan kenaikan suara signifikan.

Menurut Indo Barometer dalam hitung cepatnya, PKS diperkirakan akan meraih 9,66% kursi parlemen nasional sedangkan PSI hanya meraih 2,07% suara.

Ambang batas parlemen adalah 4% dari total suara sah nasional di pemilu legislatif, sebagaimana diamanatkan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu.

Sebelumnya sekjen PSI Raja Juli Antoni mengatakan haram koalisi ini di seluruh pemilihan kepala daerah (pilkada) di Indonesia, baik untuk tingkat gubernur, maupun bupati/wali kota.

"Sebagai partai nasionalis ideologis, PSI tidak akan berkoalisi dengan PKS di seluruh pilkada gubernur, bupati, dan wali kota di seluruh Indonesia. Haram bagi PSI berkoalisi dengan PKS," kata Toni, sapaan Raja Juli Antoni, dalam keterangan pers, Selasa (9/4/2019).[islamedia].