OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Sabtu, 06 Juli 2019

Inilah 5 Kota yang Paling Sehat di Dunia

Inilah 5 Kota yang Paling Sehat di Dunia

Foto:IDN
10Berita - Menempati kota yang sehat dan bebas dari polusi adalah impian semua orang di dunia ini. Udara yang bersih dan jauh dari polusi adalah nilai lebih. Ternyata di belahan dunia ada beberapa kota yang dikenal sehat karena tak ada polusi udara. Berikut 5 kota paling sehat di dunia yang bisa menjadi destinasi wisata kamu.

1. Amsterdam

Kota yang menjadi ibukota belanda ini memiliki predikat sebagai kota tersehat no.1 di dunia. Hal ini disebabkan Amsterdam memiliki kawasan hijau yang ideal, fasilitas olahraga yang mendukung, serta rendahnya angka obesitas di kota tersebut. Tak hanya itu, Amsterdam pun memiliki keseimbangan yang baik antara kehidupan karyawan dengan pekerjaannya.

2. Seville

Kota Seville terdapat di negara Spanyol, pemerintah kota Seville juga ternyata berhasil menerapkan program berbagi sepeda sehingga transportasi yang umum di kota ini adalah sepeda.
Hal ini tentunya membuat kota Sevile bebas polusi dengan paparan polutan penduduknya hanya 7,1 mikrogram saja. Dengan berkunjung ke kota ini kamu bisa menikmati udara bersih.

3. Oslo

Kota Oslo terletak di negara Norwegia yang mendapatkan perdikat kota tersehat keempat di dunia. Paparan polusi udara di kota ini amat rendah yaitu hanya 5,6 mikrogram saja. Tak hanya itu tingkat kematian bayi di kota ini rendah yaitu 2,5 kematian per 1000 kelahiran. Bahkan harapan hidup penduduk lokalnya sangat tinggi yaitu sampai usia 82 tahun.

4. Stockholm

Stockholm adalah ibukota negara Swedia yang juga menjadi salah satu kota paling sehat di dunia. Stockholm diketahui sudah melakukan upaya untuk mengurangi emisi rumah kaca serta polusi udara. Menurut data, penduduk Stockholm hanya terpapar polutan sebesar 7 mikrogram saja dan jumlah ini amat kecil.

5. Adelaide

Kota Adelaide terletak di Australia dan masuk kedalam daftar kota paling sehat di dunia. Kota ini memiliki kualitas air bersih dan udara yang baik yaitu ada di kisaran 8,88 persen dari total 10 persen keseluruhan. Tak hanya itu, kota ini pun mempunyai penduduk lokal yang sehat dan tingkat obesitasnya rendah yaitu hanya sekitar 1,38 persen saja.
Sumber: Winnetnews