OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Sabtu, 11 April 2020

Luhut Masuk Trending Topik di Twitter, Ada Apa Ya?

Luhut Masuk Trending Topik di Twitter, Ada Apa Ya?




10Berita - Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mendadak masuk trending topik teratas di Twitter pada Jumat (10/4/2020) malam.

Adapun, tanda pagar terkait Luhut muncul dengan nama #LuhutSudahMelampauiBatas yang sebagian besar berisi tentang kontroversi penanganan pandemi COVID-19. Selain itu, tanda pagar tersebut dibubuhkan dalam cuitan yang menyinggung soal pernyataan Luhut dengan memasukkan tautan atau cuplikan artikel meskipun telah dipublikasikan pada 2016.

Dari pantauan pada pukul 23.18 WIB, terdapat beberapa akun yang cukup aktif menggunakan tanda pagar itu. Awal penggunaan tanda pagar itu dimulai 9 jam lalu dan masuk urutan ke-10 di topik yang paling banyak dibahas di Twitter setelah 2 jam digunakan.

Akun bernama @K1ngPurw4 bahkan sempat mendapatkan retweet terbanyak yakni 1.100 kali dan cuitannya disukai oleh 2.500 pengguna kendati hanya menggunakan tanda pagar Luhut sebanyak 14 cuitan. Menariknya, cuitan yang mendapatkan retweet terbanyak hanya berupa ajakan untuk menggunakan tanda pagar itu.


Berikut cuitan netizen lainnya dengan tagar #LuhutSudahMelampauiBatas

300 Lebih Orang Sudah Wafat NOW

Jadi ingat Jasa Besar si

Bilang Virus China Ga Bisa hidup di Indonesia
Juga melarang @aniesbaswedan untuk membatasi Angkutan Umum dari/ke Jakarta

Klo Tembus 1000 lbh itu jg berkat Jasa Sang Opung Tercinta
185 people are talking about this

[harianaceh]