OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Rabu, 06 Mei 2020

Belum Ada Keputusan Resmi dari Arab Saudi Terkait Haji Tahun Ini

Belum Ada Keputusan Resmi dari Arab Saudi Terkait Haji Tahun Ini


10Berita, Jakarta – Hingga saat ini belum ada keputusan resmi dari pemerintah Arab Saudi terkait pelaksanaan ibadah haji tahun ini. Kementerian Agama RI tetap melaksanakan persiapan pelaksanaan ibadah haji meski masih menunggu keputusan dari kerajaan Saudi.

Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Nizar mengatakan bahwa sampai saat ini belum ada informasi resmi dari Arab Saudi terkait penyelenggaraan haji 1441H/2020M. Saudi, sebagaimana Indonesia, saat ini masih fokus pada percepatan penanganan Covid-19 demi keselamatan dan kesehatan warganya.

“Koordinasi kami dengan pihak Konsul Haji KJRI Jeddah, sampai saat ini belum ada keputusan resmi dari Kementerian Haji dan Umrah Saudi terkait haji tahun ini, apakah jalan atau bagaimana,” ujar Nizar di Jakarta, Rabu (06/05/2020).

“Kami terus memantau perkembangan dan menunggu keputusan resmi dari Pemerintah Arab Saudi,” sambungnya.

Namun, Nizar berharap, kepastian penyelenggaraan haji 1441H/2020M ini sudah diumumkan Saudi sebelum 20 Ramadan atau 13 Mei. Sebab, Saudi akan segera memasuki masa liburan musim panas.

“Harapan kami, tanggal 19 Ramadan atau 12 Mei sudah ada keputusan,” tutur Nizar.

“20 Ramadan sampai 10 Syawal, Saudi memasuki masa libur musim panas. Jika baru diputuskan setelah libur, maka untuk persiapan terlalu mepet karena operasional haji dimulai bulan Zul Qa’dah,” lanjutnya.

Nizar mengaku mendengar informasi bahwa Pemerintah Arab Saudi akan
membuka kembali akses Masjidil Haram dan Masjid Nabawi untuk Salat Taraweh. Termasuk juga akses masyarakat untuk thawaf sunnah (bukan thawaf umrah). “Setelah akses kembali dibuka, semoga Saudi segera umumkan kepastian pelaksanaan haji tahun ini, jalan tau tidak,” jelasnya.

Nizar menjelaskan bahwa proses persiapan penyelenggaraan haji di Indonesia tetap berjalan. Manasik haji non tatap muka (daring) sudah dilakukan dengan mendesiminasikan video melalui media sosial.

“Saat ini kami mengintensifkan penyebaran video manasik haji melalui media sosial Kementerian Agama agar lebih mudah diakses masyarakat,” ujarnya.

Reporter: Imam S.

Sumber: kiblat.net

Related Posts:

  • Tips Menyiasati Cuaca Panas di Tanah Suci Tips Menyiasati Cuaca Panas di Tanah Suci 10Berita , Oleh: Erdy Nasrul dari Makkah, Arab Saudi MAKKAH -- Kepala Bidang Kesehatan Arab Saudi Melzan Dharmayuli menyatakan cuaca panas di Arab Saudi dapat menimbulkan masala… Read More
  • Jangan Paksakan Mencium Hajar AswadJangan Paksakan Mencium Hajar Aswad 10Berita , JAKARTA -- Majelis Ulama Indonesia Kota Palu, Sulawesi Tengah, mengingatkan jamaah calon haji Tahun 2018 dari daerah itu agar tidak usah memaksakan diri untuk bisa mencium batu… Read More
  • Melongok Dapur Katering Jemaah IndonesiaMelongok Dapur Katering Jemaah Indonesia 10Berita, Makkah  — Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Agama menjanjikan, hidangan yang bakal disantap jemaah haji tahun ini bercita rasa nusantara. Tak hanya itu, sejumlah… Read More
  • Kiswah Kabah Tersingkap Akibat Badai Pasir, Jamaah Haji Saksikan Tanda IniKiswah Kabah Tersingkap Akibat Badai Pasir, Jamaah Haji Saksikan Tanda Ini 10Berita, Kiswah Ka’bah tersingkap akibat badai pasir yang menghantam Arab Saudi, Ahad (19/8/2018). Salah seorang jamaah haji mengunggah foto d… Read More
  • Musim Haji Diwarnai Gerhana BulanMusim Haji Diwarnai Gerhana Bulan 10Berita, Bulan masih tertutup bayangan penumbra bumi (parsial), saat gerhana bulan diabadikan dari kawasan Umbul Sidomukti, Kecamatan Bandungan, kabupaten Semarang, Rabu (31/1). Cuaca mendu… Read More