OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Rabu, 10 Juni 2020

Anies Ajak Dukung Jokowi, Rian Ernest: Public Speaking Luar Biasa

Anies Ajak Dukung Jokowi, Rian Ernest: Public Speaking Luar Biasa



Youtube Pemprov DKI Jakarta
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakil Gubernur DKI Ahmad Riza Patria.

GUBERNUR DKI Jakarta Anies Baswedan mengajak semua pihak untuk mendukung semua langkah yang dilakukan Presiden Joko Widodo dalam menangani pandemi virus korona atau covid-19.

"Saya mengajak ke semua, kita harus bersatu, searah, mendukung semua usaha yang dilakukan pemerintah pusat untuk mengendalikan wabah ini. Beban presiden, pemerintah pusat, tidak kecil. Tugasnya tidak sederhana," kata Anies saat konferensi pers yang dihadiri Wakil Gubernur DKI Ahmad Riza Patria.

Hal itu terungkap dalam rekaman video yang diunggah di akun Youtube Pemprov DKI Jakarta pada 4 Juni. Anies melontarkan hal tersebut mulai dari menit 45:17 dari total rekaman sepanjang 47 menit 20 detik.

Menurut Anies, bila tidak saling mendukung dan bekerja sama, pasti akan sulit untuk mengendalikan covid-19. Hal itu, sambung Anies, dapat terlihat dalam penanganan virus korona di Jakarta.


Anies menambahkan, di saat semua bekerja bersama, taat pada garis kebijakan, angka penyebaran virus korona di Jakarta menurun drastis.

Menurut Anies, dukungan itu terlihat dari ketaatan publik dalam menjalani belajar dan bekerja dari rumah maupun pembatasan pergerakan.

"Di Jakarta, kita mengalami. Karena kita kerja bersama, ketaatan, dan saling mendukung, jadilah. Tetapi, ruang kritik harus ada, masukan tetap harus ada," kata Anies.

Sehingga, lanjut Anies, saat ini semua harus bersatu melawan virus korona. "Ini saatnya saling mendukung, merangkul, apresiasi. Bukan saling menyudutkan atau menyalahkan. ini masa menyelamatkan perjalanan bangsa indonesia. Tantangan generasi 2020 adalah bersatu menghadapi pandemi covid-19. Tunjukkan generasi ini sanggup," kata Anies.

Video konferensi pers Anies tersebut kemudian dipotong menjadi berdurasi 2:18 oleh akun Twitter @qronoz. "Penutup konferensi persnya @aniesbaswedan hari ini bagus nih. Mantap, Pak Gubernur."

Penutup konferensi persnya @aniesbaswedan hari ini bagus nih. Mantap, Pak Gubernur

Politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Rian Ernest melalui akun Twitter @rianernesto mengomentari akun @imanlagi dan @qronoz. "Kemampuan public speaking memang tiada tara."


Politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Rian Ernest. (MI/Adam Dwi)

Kemampuan public speaking memang tiada tara

Adapun akun Twitter @wiwin40718731 mengomentari dengan menyinggung Gubenrur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

"Tolong Pak @ganjarpranowo contoh donk beliau ini...... Gubernur itu hrs kaya ini.....banyak2in konpres.....gak jaman lg Pak sidak2.....cukup senyum 2.....atur kata2 indah.....jgn marah2 Pak.....cepet tua nanti."

Adapun akun Twitter @HaidarA80066600 mencuit, "Begitu hormat nya beliau pada pak presiden alangkah indah jika para jokower seperti pak Anies basweda menghormati beliau bukan menyembah beliau .itulah yg dilakukan ummat Islam yg dituduh kadrun sangat menghormati beliau bukan menyembahnya." (X-15)

Sumber: Mediaindonesia