OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Minggu, 28 Juni 2020

Kisah Maryam Younarae, Selebgram Korea Selatan yang Jadi Mualaf Setelah Terpikat dengan Ajaran Islam

Kisah Maryam Younarae, Selebgram Korea Selatan yang Jadi Mualaf Setelah Terpikat dengan Ajaran Islam 
 

10Berita, Selebgram Korea Selatan, Maryam Younarae membagikan kisahnya menjadi seorang Muslim di kanal YouTube miliknya. Pemilik nama asli Younarae ini memutuskan menjadi seorang mualaf pada 11 Juli 2019 lalu.

Setelah mualaf, Yoo Na-rae menambahkan nama Maryam sebagai identitasnya. Ia mengungkapkan, sebelum memeluk Islam Younarae bekerja di sebuah toko kue bersama ibunya di daerah Stasiun Subway, Ansan, Korea Selatan.

"Kita berjualan mulai dari jam 05.00 pagi sampai lewat malam jam 23.00 malam. Karena pekerjaannya, aku sering pulang kerja sampai larut malam," kata Maryam di awal kisah.

Karena hal itu, Maryam beralih profesi menjadi seorang fisioterapis ketika kontrak tokonya di Stasiun Subway selesai. Ia menjadi fisioterapis salah satu rumah sakit Ansan, Gyeonggi-do. Meski sudah bekerja sebagai fisioterapis, Maryam sesekali membantu ibunya berjualan di toko kue dekat Stasiun Subway tersebut.

Suatu hari, ada seorang laki-laki bernama Ryzal menawarinya belajar bahasa Inggris secara gratis. Sebagai imbalannya, Ryzal meminta Younarae mengajarinya bahasa Korea.

"Ketika sedang membantu ibuku berjualan, ada seorang laki-laki datang. Dia bertanya,'kenapa aku sudah tidak kelihatan lagi di kios.' Sayangnya pertanyaan itu tidak aku jawab karena tidak lancar berbahasa Inggris," ungkap Younarae.

Setelah perjumpaan itu, mereka saling mengajari bahasa satu sama lain. Dari pelajaran bahasa itulah membuat mereka saling mengenal.

Lambat laun Maryam mengenal Ryzal lebih dalam. Kemudian ia mengetahui ajaran agama Islam setelah bertemu dengan laki-laki yang kini menjadi suaminya. Ryzal diketahui berada di Korea Selatan lantaran menuntut ilmu. Saat itu Ryzal merupakan mahasiswa asal Malaysia yang berkuliah di salah satu universitas di Korea Selatan jurusan jurnalistik.

Maryam tak hanya terpikat pada pria asal Negeri Jiran itu, tetapi juga agamanya. Tepat pada Mei 2019 saat bulan suci Ramadan, menjadi awal Maryam untuk mempelajari Islam lebih mendalam.

Hatinya terketuk untuk mengenal Islam setelah melihat Ryzal dan kerabat sesama muslim lainnya berpuasa. Sikap mereka membawa pertayaan dalam diri Maryam, mengapa mereka tetap bergembira dan tidak sabar menyambut Ramadan sedangkan mereka harus menahan rasa lapar.

Pertanyaan itulah yang membuat Maryam penasaran dan mencari tahu tentang berpuasa kepada orang muslimin lainnya. Kala itu Maryam juga berpuasa pertama kali dalam hidupnya untuk mengetahui bagaimana perasaanya saat berpuasa.

Tak lama pada Juni 2019 orang tua Ryzal mengunjunginya di Korea Selatan. Maryam semakin penasaran dengan ajaran agama Islam.

"Kunjungan keluarga ku ke Korea Selatan pada Juni 2019, membuat Maryam semakin ingin tahu lebih banyak tentang Islam. Dia penasaran ketika melihat mereka sering mencari masjid untuk berhenti salat. Ketika Maryam ingin keluar bekerja pada jam 06.00 waktu setempat, Maryam melihat ibuku sudah di atas sejadah dan mengerjakan ibadah salat Subuh dan berdoa. Maryam kagum dengan kesungguhan keluargaku dalam berdoa kepada Allah SWT," ucap Ryzal.

Setelah melalui perjalanan panjang, Maryam Younarae akhirnya memutuskan datang ke Masjid Itaewon di Seoul, pada 10 Juli 2019. Ditemani Ryzal, mereka menemui seorang imam masjid di sana.

"Maryam langsung diberikan sedikit arahan serta beberapa ajaran agama Islam dan meminta Maryam pulang. Ia meminta Maryam membaca dan mendalami apa itu Islam, rukun iman, dan rukun Islam sebelum bersedia memeluk agama Islam," papar pria asal Negeri Jiran tersebut.

Kemudian keduanya kembali ke Masjid Itaewon pada 11 Juli 2019 untuk bertemu dengan imam masjid. Saat bertemu dengan imam masjid, Maryam bisa menjawab semua pertanyaan yang diajukan mengenai Islam.

"Aku sungguh kagum dengan kesungguhan Maryam mendalami Islam. Imam kemudian meminta Maryam menunggu selepas salat Ashar. Maryam akhirnya mengucapkan kalimat syahadat di hadapan Imam Abdul Rahman Lee bersaksikan Ryzal," cerita Ryzal.

Karena sudah saling mengenal satu sama lain dan Maryam sudah memeluk agama Islam, Ryzal melamar Maryam. Keduanya memutuskan menikah pada 15 Agustus 2019. Setelah menikah Maryam Younarae dan Ryzal membuat kanal YouTube bernama Duriankimchi TV. Kanal YouTube mereka pun populer dan telah mendapatkan 51 ribu subscribers serta lebih dari 210 ribu followers di Instagram.[]

Sumber: AKURAT.CO