OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Jumat, 02 Oktober 2020

Adhie Massardi: Rakyat Dibiarkan Berpilkada Ria Dimangsa Covid-19, Sedang KAMI Diproteksi Ketat

 Adhie Massardi: Rakyat Dibiarkan Berpilkada Ria Dimangsa Covid-19, Sedang KAMI Diproteksi Ketat

10


10Berita - Konstitusi mewajibkan negara melindungi segenap bangsa Indonesia. Namun faktanya pemerintah justru berlaku diskriminatif.
Demikian yang disampaikan Koordinator Gerakan Indonesia Besih (GIB) Adhie M. Massardi melalui akun twitter pribadinya, Jumat (2/10).

Komentar Adhie tersebut menanggapi permintaan pemerintah kepada masyarakat kategori rentan untuk tidak beraktivitas di tempat umum guna mencegah terjadinya potensi penularan Covid-19.

Namun di sisi lain, pemerintah justru bersikukuh tetap menggelar pemilihan kepala daerah (Pilkada) di 270 daerah, yang terdiri dari 9 provinsi, 224 kabupaten dan 37 kota.

Menurut Adhie Massardi, hal ini sangat bertolak belakang dengan sikap pemerintah yang sangat membatasi ruang gerak dari Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI).

"Rakyat dibiarkan berpilkada ria dimangsa Covid, sedang KAMI diproteksi ketat," ungkap Adhie Massardi, Jumat (2/10).

Dirinya pun menyatakan bahwa pemerintah telah melakukan diskriminasi perlindungan kepada rakyat disaat virus Covid-19 sedang sangar-sangarnya menebar maut.

Faktanya pemerintah diskriminatif,"  tegas Adhie Massardi.  (Rmol)