OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Kamis, 29 Oktober 2020

Hidup Penuh Sunah Nabi, Seperti Apa Itu?

 Hidup Penuh Sunah Nabi, Seperti Apa Itu?

10

10Berita – Penggunaan istilah sunah memang marak digencarkan oleh umat Muslim dalam satu dekade terakhir ini. Namun apakah yang disebut sunah itu segala sesuatu yang asalnya hanya dari hadis? Lantas bagaimana keterkaitan hadis dengan Alquran itu sendiri?

Dalam buku Ilmu Living Quran-Hadis; Ontologi, Epistemologi, dan Aksiologi karya Ahmad Ubaydi Hasbullah dijelaskan, secara singkat penggunaan sunah sejatinya berupa penegasan bahwa kata tersebut merupakan perwakilan dari kata Alquran dan hadis. Sedangkan istilah sunah yang hidup dan menghidupkan sunah juga merupakan komponen utama living Quran-Hadis.

Tema living Alquran-hadis memiliki makna ganda. Yang pertama yaitu bermakna menghidupkan Alquran dan hadis (ihya Alquran wal ihya al-hadis). Sedangkan yang kedua adalah the living Alquran and hadis.


Dijelaskan bahwa yang disebut sebagai sunah adalah Alquran dan hadis. Dengan mengacu pada Alquran saja, maka sunah itu tidak akan hidup. Sebab hidupnya Alquran adalah dengan sunah. Sedangkan esensi dari hadis adalah sunah itu sendiri. Sehingga komposisi sunah adalah Alquran dan hadis.

Sedangkan pada masa Nabi, sunah pasti hidup karena Nabi sendiri yang menghidupkannya. Nabi mengacu pada Alquran, hal ini sebagaimana yang disebutkan dalam testimoni Sayyidah Aisyah bahwa akhlak Nabi tak lain adalah Alquran (kaana khuluquhu Alquran). Hal ini menunjukkan bahwa apa yang dilakukan Nabi merupakan artikulasi dari Alquran tanpa terkecuali. (rol)


Related Posts:

  • Adab Bro, AdabAdab Bro, Adab 10Berita - Ada orang yang katanya baru belajar tentang Islam, dari guru yang katanya paling hebat, gurunya bilang apapun selain darinya, berarti syubhat (tidak jelas), yang darinya paling sunnah Datanglah… Read More
  • KHAZANAH, Manusia pun Kembali kepada KejahilanManusia pun Kembali kepada Kejahilan 10Berita, KALAU Islam dihapuskan, al-Quran dihilangkan, dan angin yang sejuk mencabut nyawa semua orang yang dihatinya ada iman sekecil apa pun, maka kemanusiaan akan kembali kepada kejah… Read More
  • Professor Yahudi : Hanya Satu Agama di Dunia yaitu Islam!Professor Yahudi : Hanya Satu Agama di Dunia yaitu Islam! israelnationalnews.com 10Berita  - Moshe Sharon adalah seorang Profesor dan juga ahli sejarah dari Universitas Hebrew, Yerussalem, mengatakan dan menegaskan bah… Read More
  • Sudah Jadi Menteri, Kenapa Nyaleg Lagi?Sudah Jadi Menteri, Kenapa Nyaleg Lagi? 10Berita – Ada beberapa menteri dalam Kabinet Kerja pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla yang nyaleg pada Pemilu 2019 mendatang. Sudah seharusnya pimpinan parpol yang kadernya tel… Read More
  • Perbuatan Kita di Dunia Dihisab Perbuatan Kita di Dunia Dihisab 10Berita, PADA hari kiamat manusia akan ditanya tentang seluruh perbuatannya yang telah dilakukan olehnya saat di dunia, sebagaimana firman Allah SWT, “Maka demi Tuhanmu, Kami pasti akan menan… Read More