OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Selasa, 16 Februari 2021

PKS Akui Anies Baswedan Potensial Jadi Capres 2024, Tapi.....

PKS Akui Anies Baswedan Potensial Jadi Capres 2024, Tapi.....



10Berita,Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengakui Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi salah satu tokoh potensial calon presiden (capres) pada Pilpres 2024. Namun, PKS mengakui urusan Pilpres 2024 masih sangat dinamis.

"Capres sangat tergantung Undang-Undang Pemilu ke depan. Apakah syarat presidential threshold berubah atau tidak. Jika berubah lebih rendah akan membuka peluang lebih banyak tokoh potensial akan muncul," ujar Ketua Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan DPP PKS Al Muzzammil Yusuf kepada SINDOnews, Selasa (16/2/2021).

Muzzammil mengatakan, ekspektasi masyarakat kepada capres yang solidarity maker atau penggalang solidaritas akan besar di tengah polarisasi yang sangat kuat saat ini. "Juga tokoh yang bisa menyelesaikan ekonomi yang terpuruk," ujar Muzzammil.

Dia melanjutkan, yang tak kalah penting adalah capres yang bisa berkomunikasi cerdas untuk solusi terobosan berat tantangan masa depan, juga akan menarik publik. 

"Saya kira Anies Baswedan salah satu calon potensial untuk capres ke depan. Namun terlalu dini untuk diprediksi saat ini, karena masih ada dua tahun ke depan, situasi capres masih sangat dinamis," katanya.

Lebih lanjut dia mengatakan, PKS sebagai oposisi akan menjaring arus besar aspirasi publik untuk capres terbaik 2024. 

Sekadar diketahui, hingga saat ini, Anies Baswedan yang merupakan mantan menteri pendidikan dan kebudayaan itu memiliki pendukung setia. Pendukungnya adalah masyarakat yang tidak menyukai Pemerintahan Joko Widodo (Jokowi).

(Sumber: SINDOnews)

Related Posts:

  • Jauhi Cina, Mahathir Dekati Investor JepangJauhi Cina, Mahathir Dekati Investor Jepang 10Berita – Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad dijadwalkan berkunjung ke Jepang pada Minggu (10/6/2018) untuk merayu investor “Negeri Matahari Terbit” itu. Dilansir dari Japa… Read More
  • Hasil Polling: Mayoritas Setuju dan Mendukung ANIES-AHER Diusung di Pilpres 2019Hasil Polling: Mayoritas Setuju dan Mendukung ANIES-AHER Diusung di Pilpres 2019 10Berita, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) telah mengusulkan pasangan Gubernur DKI Anies Baswedan dan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan untuk d… Read More
  • Tanda Kemenangan Dirman-Ida Tanda Kemenangan Dirman-Ida 10Berita, Para ahli perang; Sun Tzu, Napoleon, Carl von Clauswitz, Mao Zedong, Stalin, Alexander, Mac Arthur, semuanya menekankan faktor moral di atas senjata dan logistik. Militansi pegang peran.… Read More
  • OKI Kutuk Partisipan Acara Israel OKI Kutuk Partisipan Acara Israel 10Berita , Jeddah- Sekretariat Jenderal Organisasi Kerjasama Islam (OKI) Dr. Yusuf Al Utsaimin mengutuk pihak-pihak yang berpatisipasi dalam konferensi Israel di Al-Quds. OKI menganggap bahwa… Read More
  • Vox Populi: Pasangan Asyik Menang Di Pilgub JabarVox Populi: Pasangan Asyik Menang Di Pilgub Jabar 10Berita – Tingkat elektabilitas pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat, Sudrajat-Ahmad Syaikhu (Asyik) menempati urutan pertama di jajak pendapat yang diselen… Read More