OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Sabtu, 24 April 2021

Hamas: “Warga Baitul Maqdis Tak Sendirian Hadapi Kezhaliman Penjajah”

Hamas: “Warga Baitul Maqdis Tak Sendirian Hadapi Kezhaliman Penjajah”



Foto: Palinfo

10Berita,BAITUL MAQDIS  – Serangan pemukim ilegal dan polisi zionis ‘Israel’, Kamis (22/4/2021) malam, telah melukai 105 warga Baitul Maqdis.

Jum’at (23/4/2021) malam, Hamas menegaskan bahwa warga Baitul Maqdis tidak sendirian menghadapi kezhaliman penjajah.

Hamas meyakini rakyat Palestina akan menang dalam pertempuran ini, sebagaimana yang telah mereka menangkan di semua babak sebelumnya.

Ismail Haniyyah, pemimpin Hamas, mengatakan; “Kami akan terus mempertahankan tanah Baitul Maqdis, kesucian, rakyatnya, serta mendukung identitas Arab dan Islamnya yang berusaha dilenyapkan oleh penjajah ‘Israel’.

Hamas terus mencermati dinamika yang terjadi di Baitul Maqdis dengan penuh perhatian.

Termasuk bentrokan antara warga Palestina dan polisi zionis yang menyerang Masjidil Aqsha dan jamaah Muslim.

“Baitul Maqdis adalah bagian integral dari tanah kami yang diduduki. Rakyatnya teguh dan tangguh. Mereka memiliki kekuatan untuk mencegah pendudukan memberlakukan agendanya,” kata Haniyyah. (Palinfo)

 

 

Sumber:  Sahabat Al-Aqsha.