10Berita - PKS dan PPP menggelar pertemuan dan membuka wacana membentuk poros partai Islam pada Pemilu 2024. Ketum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra menyambut baik gagasan tersebut.
“Saya selalu menyambut baik setiap gagasan dan niat untuk menyatukan partai-partai Islam, baik dalam bentuk koalisi, aliansi, bahkan peleburan partai-partai Islam menjadi satu kekuatan,” ujar Yusril Ihza Mahendra kepada awak media, Kamis, 15 April 2021.
Yusril Ihza Mahendra mengatakan gagasan besar penyatuan partai Islam memang tidak mudah. Menurutnya, partai kerap terpecah bukan karena masalah fundamental terkait ideologi atau prinsip perjuangan, tapi karena perbedaan kepentingan politik praktis di lapangan.
“Untuk menyatukan partai-partai Islam dapat dimulai dengan pembentukan koalisi partai, yang harus mendapat legitimasi undang-undang, baik UU Parpol maupun UU Pemilu,” kata Yusril Ihza Mahendra.
“Partai-partai Islam bisa saja tampil dengan satu partai koalisi dalam pemilu, katakanlah misalnya diberi nama Partai Koalisi Islam yang terdiri atas beberapa partai Islam peserta pemilu. Tanda gambar peserta pemilunya terdiri atas beberapa partai Islam yang bergabung dalam koalisi itu,” tambahnya.
Perihal daftar calon, Yusril Ihza Mahendra mengatakan partai-partai Islam yang bergabung ke dalam koalisi dapat bernegosiasi soal calon di daerah pemilihan tertentu. Sebab, menurutnya, di Indonesia menggunakan sistem suara terbanyak, nomor urut tidak lagi memainkan peran penting dan menentukan.
“Saya menyambut baik pertemuan PKS dan PPP kemarin yang mulai membahas pembentukan poros tengah partai-partai Islam. Pemilu masih tiga tahun lagi. Namun lebih cepat membahas hal di atas akan lebih baik,” ucapnya.
Dalam pemilu yang lalu, dikatakan Yusril Ihza Mahendra, ada tiga partai Islam yang ikut, yaitu PKS, PPP, dan PBB. Karena hanya PKS dan PPP yang punya wakil di DPR RI, dirinya mendorong kedua partai itu aktif mengambil inisiatif membentuk koalisi atau poros tengah partai-partai Islam.
“PBB akan ikut aktif dalam pertemuan-pertemuan lanjutan yang nanti akan diadakan,” pungkas Yusril Ihza Mahendra. (harianpijar*)
Kamis, 15 April 2021
Home »
» PKS dan PPP Bertemu, Yusril Sambut Baik Wacana Poros Partai Islam
PKS dan PPP Bertemu, Yusril Sambut Baik Wacana Poros Partai Islam
By 10 BERITA 4/15/2021 02:06:00 PM
PKS dan PPP Bertemu, Yusril Sambut Baik Wacana Poros Partai Islam
Related Posts:
Tanggapan Makjleb Anies atas Pidato Jokowi: Negara Ini Bukan Karya Satu PresidenTanggapan Makjleb Anies atas Pidato Jokowi: Negara Ini Bukan Karya Satu Presiden 10Berita - Bakal calon presiden dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan merespons pidato Presiden Joko Widodo tentang tantangan untuk pemimpi… Read More
Survei Voxpol: Elektabilitas PKS Merangsek Naik ke Urutan TigaSurvei Voxpol: Elektabilitas PKS Merangsek Naik ke Urutan Tiga10Berita, Elektabilitas Partai Keadilan Sejahtera (PKS) merangsek naik ke urutan ketiga menurut hasil survei Voxpol Center Research and Consulting. Survei dil… Read More
JOKOWI KELUHKAN HILANGNYA KESANTUNAN, PADAHAL DIALAH PENYEBABNYAJOKOWI KELUHKAN HILANGNYA KESANTUNAN, PADAHAL DIALAH PENYEBABNYAOleh Asyari UsmanPidato kenegaraan 16 Agustus kemarin digunakan Presiden Jokowi untuk menyampaikan keluhan. Keluhan tentang julukan “Pak Lurah” dan perihal hilan… Read More
Jokowi Sedih Sopan Santun Sirna, dr Tifa: Siapa yang Suka Lempar Barang dari Jendela MobilJokowi Sedih Sopan Santun Sirna, dr Tifa: Siapa yang Suka Lempar Barang dari Jendela Mobil10Berita – Pegiat media sosial dokter Tifa menimpali pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menyebut budaya sopan santun mulai h… Read More
Jubir Partai Garuda Kasihan Sama Ganjar, Kembali Lagi Direndahkan PDIPJubir Partai Garuda Kasihan Sama Ganjar, Kembali Lagi Direndahkan PDIP10Berita - Juru Bicara Partai Garuda, Teddy Gusnaidi menyoroti santernya narasi bahwa sedang terjadi pengeroyokan politik untuk sosok dari Ganjar Pran… Read More