OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Selasa, 01 Juni 2021

Hamas Mulai Produksi Ribuan Roket Baru

Hamas Mulai Produksi Ribuan Roket Baru



10Berita - Seorang anggota Politbiro Hamas mengatakan, gerakan perlawanan yang berbasis di Jalur Gaza itu telah mulai memproduksi ribuan roket baru setelah pabrik senjata mereka kembali beroperasi.

“Dengan berakhirnya agresi terbaru rezim Israel, perlawanan Palestina telah melanjutkan proses produksi roket,” kata Fathi Hamad, Ahad (30/5/2021), Press TV melaporkan.

“Pabrik dan bengkel kami telah memulai kembali memproduksi ribuan roket untuk menghentikan sikap keras (Perdana Menteri Israel Benjamin) Netanyahu di (kota suci yang diduduki) Al-Quds dan Tel Aviv,” katanya.

Awal bulan ini, Gaza bangkit sebagai protes terhadap eskalasi rezim terhadap jamaah dan pengunjuk rasa Palestina di Tepi Barat yang diduduki Israel, termasuk Al-Quds. Rezim menghadapi gelombang protes dengan membawa Gaza di bawah perang selama 11 hari.

Perlawanan mulai merespon pada hari yang sama ketika perang dimulai dengan membuat wilayah pendudukan berada di bawah serangan roket yang tak henti-hentinya. Lebih dari 4.000 roket ditembakkan selama pembalasan tersebut, dengan proyektil terbang sejauh Al-Quds, Tel Aviv, dan bahkan kota Haifa dan Nazareth yang terletak di bagian utara wilayah pendudukan.

Pembalasan yang ternyata belum pernah terjadi sebelumnya dalam hal jangkauan dan ketegasan, memaksa rezim Israel untuk menerima gencatan senjata pada Jumat, 21 Mei lalu. (MINA)

Related Posts:

  • Kegelisahan Intelektual al-GhazaliKegelisahan Intelektual al-Ghazali 10Berita ,  JAKARTA -- Pada usia 33 tahun, Imam Ghazali diamanahi sebagai kepala Universitas Nizamiyya di Baghdad. Dia menjadi sosok yang berpengaruh. Bahkan, kalangan kerajaan ba… Read More
  • Masjid Muhammad Ali Kairo Simbol Modernisme Mesir Masjid Muhammad Ali Kairo Simbol Modernisme Mesir 10Berita ,  JAKARTA -- Masjid Agung Muhammad Ali terletak di ibu kota Mesir, Kairo. Rumah ibadah ini mengambil nama dari sosok Muhammad Ali Pasha al-Mas'ud ibn Agha… Read More
  • Kesederhanaan yang TerlupakanKesederhanaan yang Terlupakan 10Berita - Media sosial di Indonesia beramai-ramai membicarakan gardu listrik,  yang mendadak menjadi viral dan tak kunjung usai, sedangkan isu menyederhanakan tarif listrik teralihkan begi… Read More
  • Membaca Arah Koalisi Turki, Rusia dan Iran Membaca Arah Koalisi Turki, Rusia dan Iran Program Aljazeera Lens, membahas tentang masa depan koalisi Turki, Rusia dan Iran. (aljazeera.net) 10Berita – Doha. Dalam kurun waktu dua tahun terakhir, hubungan antara Turki… Read More
  • Perjalanan Ibnu Batutta Jadi Sorotan BaratPerjalanan Ibnu Batutta Jadi Sorotan Barat 10Berita , JAKARTA -- David Waines dalam the Odyssey of Ibn Battuta Uncommon Tales of a Medieval Adventurer (2010) menjelaskan, di Eropa, karya-karya Ibnu Battuta mulai mendapa… Read More