OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Rabu, 22 Februari 2023

Anies: BKMT Bukti Pengajian Menghasilkan Ibu-ibu yang Lebih Berpengetahuan

Anies: BKMT Bukti Pengajian Menghasilkan Ibu-ibu yang Lebih Berpengetahuan



 

10Berita - Bakal Calon Presiden (Bacapres) Koalisi Perubahan Anies Baswedan bersyukur dapat hadir di tasyakuran Milad ke-42 tahun Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) di Istora Senayan, Jakarta, Selasa, 21 Februari 2023.

Hal itu diungkapkan Anies melalui Instagramnya @aniesbaswedan. Tampak Anies didampingi istri, Fery Farhati, selain itu hadir juga Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Sandiaga Uno.
 
“Alhamdulillah, dapat bersama-sama hadir dalam Tasyakur Milad ke-42 Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) di Istora Senayan,” kata Anies dikutip, Selasa, 21 Februari 2023.

BKMT lahir atas kesepakatan lebih dari 700 majelis taklim pada 1 Januari 1981. Anies mengatakan, jika berbicara tentang BKMT tentu tak dapat dilepaskan dari sosok Prof. Dr. Tutty Alawiyah, yang bukan hanya seorang ustadzah yang mampu memimpin ratusan Majelis Taklim hingga menjadi BKMT yang jangkauannya seluruh Indonesia, juga seorang ibu yang hebat dalam mendidik anak-anaknya.

“Karena kami mengenal Prof Dailami Firdaus dan para saudaranya merupakan pribadi-pribadi yang berhasil di bidangnya, tak hanya itu mereka juga amat guyub serta saling support,” tutur mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu.

Lebih lanjut, penggagas Indonesia Mengajar ini menambahkan, selama 42 tahun BKMT telah menjadi teladan keberhasilan pendidikan dalam keluarga.

“BKMT menjadi bukti bahwa pengajian menghasilkan ibu-ibu yang lebih berpengetahuan. Ibu-ibu yang punya bekal untuk mendidik anak-anaknya, membuat rumah yang mencerminkan nilai Islam dan akhlak yang baik,” sambungnya.

Secara khusus dia menyampaikan terima kasih diberi kesempatan untuk hadir di acara tersebut. Dia berharap, seluruh kebaikan yang hadir di majelis itu menjadi catatan amal kebaikan untuk Prof. Dr. Tutty Alawiyah.

“Terima kasih sudah diundang, dan terima kasih atas buku sebagai penghargaan, insya Allah BKMT semakin maju dan seluruh kebaikan dari BKMT menjadi catatan amal jariyah Allohuyarham Ibu Tuty Alawiyah,” imbuh Anies Baswedan.

Sebelumnya, kehadiran Anies dan AHY mendapat sambutan antusias dari ribuan ibu-ibu majelis taklim. Gedung olahraga dalam ruangan berkapasitas kurang lebih 7.200 kursi tersebut pun langsung bergemuruh begitu pembawa acara menyebut nama keduanya secara beriringan, seperti terlihat dari video singkat yang diposting akun Twitter @SeputarAHY.

Anies terlihat sibuk meladeni para ibu-ibu untuk berswafoto. Demikian pula bungsu putra mantan Presiden SBY tersebut.

Selain keduanya, juga hadir sejumlah tokoh lain. Seperti Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri BUMN Erick Thohir, Ketua Baznas K.H. Noor Achmad, Direktur Utama BSI Hery Gunadi, istri Gubernur Jawa Barat Atalia Praratya Ridwan Kamil, mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsuddin, dan mantan panglima TNI Gatot Nurmantyo.

Namun, hanya keduanya yang mendapat sambutan paling semarak dari para ibu-ibu ketika MC menyebut nama-nama tokoh undangan yang hadir.

Sumber: kba