OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Selasa, 09 Mei 2023

Duet Anies-Sandi Diyakini Mampu Lepas dari Oligarki

Duet Anies-Sandi Diyakini Mampu Lepas dari Oligarki



 

10Berita - Bacapres Koalisi Perubahan, Anies Baswedan, hingga kini belum menentukan pasangan untuk mendampingi di Pilpres 2024.

Belakangan merebak kabar, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sebagai salah satu partai pengusung, membuka peluang Anies kembali berpasangan dengan Sandiaga Uno, seperti saat menumbangkan pasangan Ahok-Djarot pada Pilkada DKI Jakarta, 2017 lalu.

Menanggapi itu, Direktur Lembaga Riset Lanskap Politik Indonesia, Andi Yusran, berpendapat, politik menuju Pilpres 2024 masih dinamis. Masih terbuka peluang menyatukan sosok-sosok potensial sebagai pasangan Capres-Cawapres.

"Pasangan calon didasari atas pertimbangan dan kalkulasi untung-rugi, baik secara ekonomi maupun politik," kata Andi, saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Selasa (9/5).

Diakui, sangat terbuka peluang Sandi digaet Koalisi Perubahan, terlebih sandi memiliki kekuatan finansial mumpuni.

"Jika Sandi jadi pasangan Anies, akan ada keuntungan politik yang dimiliki pasangan itu," jelas Andi.

Analisis Politik Universitas Nasional yakin pasangan Anies-Sandi mampu menjadi penguasa yang relatif independen.

"Bisa melepaskan diri dari pengaruh oligarki," pungkasnya.

Sumber: rmol


Related Posts:

  • Majelis Umum PBB Dukung Kedaulatan PalestinaMajelis Umum PBB Dukung Kedaulatan Palestina 10Berita - NewYork,  – Mayoritas mutlak Majelis Umum PBB menyetujui resolusi yang menyokong kedaulatan bangsa Palestina terkait dengan keputusan Presiden Amerika S… Read More
  • PM Turki: Myanmar Lakukan Genosida Terhadap Muslim Rohingya PM Turki: Myanmar Lakukan Genosida Terhadap Muslim Rohingya 10Berita - DHAKA, BANGLADESH  - Perdana Menteri Turki, Binali Yildirim mengatakan pembantaian Muslim Rohingya oleh pasukan pemerintah Myanmar adalah tindakan "… Read More
  • Jangan Sombong! Semuanya Hanya TitipanJangan Sombong! Semuanya Hanya Titipan SAUDARAKU, Saat ini banyak di antara kita yang sombong dengan apa yang dimilikinya. Mereka bangga dengan harta, pangkat, jabatan, rumah, kendaraan, gelar dan lain sebagainya. Padahal be… Read More
  • Begini penampakan epik 10 penjual di Surabaya era kolonialBegini penampakan epik 10 penjual di Surabaya era kolonial 10Berita - Di era kolonial, Surabaya sudah menjadi kota penting dalam pemerintahan dan perdagangan. Pada tahun 1926, Surabaya ditetapkan sebagai ibu kota Provin… Read More
  • Hadapi Masalah? Hindari 3 Hal IniHadapi Masalah? Hindari 3 Hal Ini 10Berita - TAK ada manusia yang hidup tanpa masalah. Bedanya, terletak pada cara orang-orang menghadapi masalah yang dihadapinya. Sebagian orang menganggap masalah yang dihadapinya ibarat &#… Read More