04
PWNU DKI Akan Tindak Tegas Pengurus yang Terlibat Istighosah Pencitraan Ahok
10Berita-JAKARTA– Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) DKI Jakarta mengaku kecewa dengan perbuatan Gubernur Petahana Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) karena menggelar acara istighosah kebangsaan dengan ”mencatut” nama Nahdliyin tanpa sepengatuan pihaknya.
Bahkan, PWNU DKI Jakarta akan menindak tegas siapapun pengurus yang ikut dan terlibat dalam acara tersebut. Hal itu sebagai wujud dari protes dan kekecewaan warga NU atas perlakuan Ahok dan pengacaranya terhadap Rois Aam NU KH Ma’ruf Amin.
“Kami akan menindak tegas jika ada pengurus yang berperan aktif di acara Istigostah bersama Ahok sesuai dengan ketentuan organisasi,” jelas Rois Syuriah NU DKI Jakarta Mahfudz Asirun, dalam keterangan tertulis yang diterima oleh laman Okezone, Senin (6/2/2017).
PWNU DKI juga mendukung pernyataan tegas Ketua Tanfidziah PBNU Prof. Dr. KH. Said Agil Siraj, bahwa Ahok bersalah atas kasus penistaan agama dan masyarakat NU DKI Jakarta tidak akan memilih Ahok.
Sumber: muslidaily