OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Sabtu, 08 April 2017

Ini Imbauan Panitia untuk Peserta Ceramah Umum Zakir Naik di Bekasi Nanti Malam

Ini Imbauan Panitia untuk Peserta Ceramah Umum Zakir Naik di Bekasi Nanti Malam

10Berita-Bekasi – Panitia Zakir Naik Visit Indonesia 2017 mengeluarkan sejumlah imbauan kepada calon peserta yang akan mengikuti ceramah umum Dr Zakir Naik di Bekasi malam nanti. Diketahui, pada Sabtu malam nanti (08/04) Zakir Naik akan menyampaikan ceramah umum bertema
“Persamaan antara Islam dan Kristen” di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, pada pukul 20.00-24.00 WIB.

Seperti yang sudah dilakukan di tempat-tempat sebelumnya, ceramah Dr Zakir Naik disampaikan dalam bahasa Inggris tanpa penerjemah langsung. Karena itu supaya semua peserta dapat menyimak ceramah Zakir Naik dengan baik dalam bahasa Indonesia, panitia mengimbau supaya peserta membawa telepon seluler (handphone) beserta headset atau earphone-nya.

“Saat ini kami sedang menyiapkan frekuensi radio khusus yang akan diumumkan di stadion malam nanti,” kata Koordinator Humas Panitia Zakir Naik Visit Indonesia 2017, Budhi Setiawan saat ditemui di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Sabtu pagi dimuat oleh channel muslim (08/04/2017).

Secara khusus, Budhi juga mengingatkan supaya peserta juga membawa perlengkapan shalat, bekal makan dan minum secukupnya, serta plastik sampah. Tidak lupa Budhi juga berpesan supaya peserta membawa jas hujan. “Ini penting pagi peserta yang non-VIP. Untuk antisipasi bila terjadi hujan,” imbuhnya.

Sementara untuk registrasi peserta, Panitia akan membuka pendaftaran masuk peserta mulai pukul 15.30 WIB. Untuk peserta laki-laki melalui sisi jalan Guntur atau belakang stadion, sementara untuk perempuan dari sisi jalan Ahmad Yani.

“Peserta melakukan registrasi dengan menunjukkan SMS resmi dari Panitia,” pungkasnya. [AF]

Sumber: NETIZENPLUS.com

Related Posts:

  • GNPF MUI: Saatnya Umat Islam Bersatu untuk Kemenangan Gubernur Muslim 10Berita-JAKARTA– Ketua Umum Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF MUI), Ustadz Bachtiar Nasir meminta umat Islam berKTP DKI… Read More
  • 150.000 Warga Bima di Jakarta Sepakat Dukung Anies-Sandiaga 10Berita– Tiga pekan jelang hari pencoblosan putaran kedua Pilgub DKI 19 April 2017, dukungan pada Anies-Sandi terus mengalir. Sekitar 150 ribu warga asal Bim… Read More
  • Saat Khamr Merajalela  10Berita- PADA zaman kita sudah tidak asing lagi dengan aneka minuman yang memabukkan. Saking seringnya kita melihat para selebritis Barat ataupun lokal di televisi yang sudah akrab dengan minuman … Read More
  • Laporan Pandangan Mata: Walau Studio MetroTV Sudah "Disetting", Anies Tampil Gemilang di "Sarang Lawan" By Edriana Noerdin Seperti terlihat dalam foto di bawah ini, kami pendukung Mas Anies yang datang ke studio Metro TV tad… Read More
  • Jokowi Ingin Pisahkan Politik dan Agama, Pengamat: ‘Itu Sama Saja Ingkari Jati Diri Bangsa Ini’ Pengamat Politik Universitas Jayabaya, Igor Dirgantara 10Berita-JAKARTA Pengamat Politik dari Universitas Jayabaya, … Read More