OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Jumat, 16 Juni 2017

Jumat Ketiga Ramadhan, Zionis Israel Ubah Al Quds Jadi Barak Militer

Jumat Ketiga Ramadhan, Zionis Israel Ubah Al Quds Jadi Barak Militer

10Berita– Memasuki pekan terakhir bulan suci Ramadhan, entitas Zionis Israel mengubah kota Al-Quds menjadi pos militer. Kebijakan ini dilakukan pada Jum’at  ketiga yang bertujuan untuk menghalangi ribuan pemuda Palestina sampai di Masjid Al-Aqsha.

Sumber dilapangan mengatakan kepada Pusat Informasi Palestina bahwa tentara pendudukan hanya mengizinkan warga yang berumur diatas 40 tahun dan anak-anak dibawah 12 tahun untuk bisa berkunjung ke Al-Aqsha.

Pemerintah menahan para pemuda yang mempunyai kartu izin memasuki Al-Quds dan Al-Aqsha, dengan alasan hari ini khusus bagi mereka yang sudah lanjut usia. Sementara di perlintasan Qalabndia terjadi dorong-dorongan dan bentrokan antara tentara Israel dengan para pemuda yang dilarang masuk kota Al-Quds.

Perlintasan Qalandia adalah satu-satunya perlintasan bagi warga Tepi Barat untuk dapat sampai di Al-Quds untuk dapat melaksanakan sholat di dalam masjid Al-Aqsha. Kepolisian perbatasan Israel, berupaya menjadikan kota Al-Quds menjadi basis militer, dan menerapkan peraturan ketat bagi siapa yang akan memasuki Kota Lama Al-Quds. (Pip/Ram)

Sumber: Eramuslim