Ini Tantangan Komunitas Muslim di Ontario
10Berita, JAKARTA -- Di tengah-tengah impitan dan bayang-bayang Islamofobia, Muslim Ontario juga mendapat tantangan internal yang tak kalah berat. Terlebih, 60 persen dari 940 ribu Muslim Kanada, menurut survei Pew Research pada 2010, berdomisili di wilayah Timur Tengah Kanada itu.
Mayoritas Muslim didominasi oleh para imigran. Mereka datang dari Arab, Pakistan, India, Bangladesh, Afrika Selatan, Guyana, Trinidad, dan Fiji. Ada pula pendatang asal Yugoslavia dan Albania.
Muslim Asia Selatan mulai bermigrasi ke Kanada dalam jumlah kecil pada 1950. Mereka datang dari India, Pakistan, Afrika Selatan, Fiji, Kenya, Mauritius, Inggris, dan kawasan Karibia. Tujuan mereka adalah untuk memajukan ekonomi, pendidikan, dan sosial. Mereka berharap keluar dari kemiskinan dan penindasan politik dan tentunya perbaikan nasib.
Migrasi signifikan pertama dari India dan Pakistan terjadi pada awal 1960-an. Pada 1964, Pemerintah Kanada melalui kedutaan besarnya di Pakistan, menerbitkan serangkaian iklan untuk kesempatan kerja dan pelatihan di Kanada. Kedatangan mereka, pada faktanya, membawa ragam adat dan istiadat serta tradisi yang berbeda.
Generasi muda terisolasi secara kultural dan karena mereka dengan komunitas keluarga besar atau norma budaya asli, mereka cenderung memilih mengisolasi diri dan hilang dari identitas Kanada. Setelah kehidupan mereka meningkat pada 1960-an dan awal 1970-an, komunitas Muslim Asia Selatan itu membentuk “pulau” dengan kehadiran istri beserta buah hati mereka.
Salah satu faktor utama yang berkontribusi terhadap keterasingan ini adalah bahwa Islam adalah cara hidup yang memengaruhi penganutnya tidak hanya rohani, tetapi juga secara sosial. Para imigran itu kerap melakukan pertemuan internal terutama hari besar keagamaan.
Menjadi Muslim Asia Selatan di tahun '60-an dan '70-an di Ontario memaksa individu untuk mengembangkan kepribadian ganda. Di luar rumah, ia akan dihadapkan pada bagian dari masyarakat Kanad sedangkan di rumah ia mesti beradatapsi juga dengan tradisi asli, seperti India dan Pakistan, layaknya sebuah kepompong. Dunia luar menuntut kebebasan sementara di dalam rumah, doktrin-doktrin patriarki masih begitu kental.
Kontradiksi yang jelas ini telah menyebabkan ketegangan, divisi, dan sering kekerasan dalam rumah tangga. Di Kanada, Muslimah Asia Selatan tidak bisa menanggung semua tanggung jawab rumah tangga untuk tekanan ekonomi memaksanya keluar dari rumahnya dan masuk ke dunia kerja.
Kontak dengan feminis juga dipengaruhi outlook-nya tentang peran suami dan ayah . Kelelahan, depresi, dan kesalahpahaman telah dikombinasikan dengan isolasi budaya dan menghasilkan persentase yang sangat tinggi dari permusuhan keluarga dan rumah rusak. Akibatnya, anak-anak tumbuh dengan ketegangan itu dan mewarisi pandangan kecewa pada keluarga mereka, budaya, dan agama.
Generasi muda yang dibesarkan di Kanada sedang ditampung di dua kepompong. Mereka mulai menolak tradisi-tradisi yang dianggap kolot, seperti perjodohan, cara pandangan terhadap keluarga, ataupun tradisi mereka. Sebagian besar mampu mempertahankan identitas, tetapi banyak pula yang tumbang dan lebih memilih kehidupan Kanada.
Sumber: Republika