Tewas di Los Angeles, Ada Luka Tembak di Saksi e-KTP Johannes
10Berita~Saksi kunci kasus korupsi e-KTP, Johannes Marliem, tewas di kediamannya di Los Angeles (LA), Amerika Serikat (AS). Marliem diduga menembak dirinya sendiri.
Dilansir CBS Los Angeles, Jumat (11/8/2017), kawasan Beverly Grove di Los Angeles ditutup sekitar pukul 05.00 sore waktu setempat sekitar 600 blok dari North Edinburgh Avenue. Reporter media lokal melaporkan seluruh area di sekitar Melrose dan Crescent Heights ditutup.
Peristiwa itu awalnya dari laporan telepon ke FBI yang kemungkinan diteruskan LAPD (Los Angeles Police Department) pada Rabu (9/8) malam. Para petugas yang tiba di lokasi menduga ada seorang anak kecil dan seorang wanita di dalam rumah bersama seorang pria.
Para petugas pun melakukan negosiasi. Pada akhirnya, wanita dan anak kecil itu dibawa keluar oleh laki-laki itu sekitar pukul 07.30 malam.
Sementara, laki-laki itu ditemukan tewas di dalam rumah sekitar 02.00, Kamis (10/8) dini hari. Namun belum diketahui pasti apa penyebab laki-laki itu tewas, diduga kemungkinan besar dia menembak dirinya sendiri.
Dari penelusuran, laki-laki itu diduga adalah Johannes Marliem. Kabar tersebut mengonfirmasi postingan di Instagram dari dengan akun mir_at_lgc. Dia menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Marliem.
Dia memposting foto bersama Marliem dan seseorang yang disebutnya CEO of Lamborghini. Dalam kolom komentar, ada akun citywhips yang menyebutkan soal insiden The Beverly Grove di mana Marliem tinggal dan diamini oleh akun mir_at_lgc tersebut.
Sebelumnya Ketua KPK Agus Rahardjo juga mengamini kabar tersebut. Agus mengatakan bila saat ini terus mengecek kabar itu.
"Sudah kemarin (dapat kabar Johannes Marliem meninggal dunia), kita juga sedang cari kepastian," ucap Agus ketika dikonfirmasi detikcom, Jumat (11/8/2017).
Marliem merupakan provider produk Automated Finger Print Identification Sistem (AFIS) merek L-1 yang akan digunakan dalam proyek e-KTP. Dia disebut merupakan saksi kunci dalam kasus itu.[]
Sumber : detik.com
Jumat, 11 Agustus 2017
Tewas di Los Angeles, Ada Luka Tembak di Saksi e-KTP Johannes
By 10 BERITA 8/11/2017 10:13:00 PM
Related Posts:
Duhai Hakim MK yang Menolak Pidanakan LGBT, Kenapa Kalian Cari Perkara dengan Umat Beragama?Duhai Hakim MK yang Menolak Pidanakan LGBT, Kenapa Kalian Cari Perkara dengan Umat Beragama? 10Berita - JAKARTA - Pancasila di rezim Joko Widodo diduga hanya untuk ajang gebuk bagi masyarakat yang kontra dengan kebijaka… Read More
Inilah 4 Guru yang Harus Meringkuk di Jeruji Besi Hanya Karena “Cubitan” Pada SiswaInilah 4 Guru yang Harus Meringkuk di Jeruji Besi Hanya Karena “Cubitan” Pada Siswa 10Berita - Zaman dulu, namanya di hukuman oleh guru adalah hal yang biasa. Mulai dari dicubit hingga dipukul dengan sebuah… Read More
Lukman Hakim: Tidak Ada Agama yang Tolerir Tindakan LGBT Lukman Hakim: Tidak Ada Agama yang Tolerir Tindakan LGBT Foto: Ari Cahya/Islampos 10Berita - JAKARTA–Menteri Agama RI Lukman Hakim Saifuddin kembali menjadi buah bibir warganet karena dianggap mendukung lesbian, gay, b… Read More
Ust. Zaitun Rasmin: Agama mana yang membolehkan LGBT? Agama mana yang membolehkan kumpul kebo?Ust. Zaitun Rasmin: Agama mana yang membolehkan LGBT? Agama mana yang membolehkan kumpul kebo? 10Berita - Kabar Ummat Terdepan JAKARTA (UMMAT Pos) — MUI menyampaikan keprihatinan dan kritikannya atas putusan mahkamah K… Read More
Pengamat Hukum Kritisi Keputusan MK Soal LGBT dan Kumpul KeboPengamat Hukum Kritisi Keputusan MK Soal LGBT dan Kumpul Kebo 10Berita - JAKARTA — Dalam keputusannya Mahkamah Konstitusi (MK) akhirnya menolak permohonan Aliansi Cinta Keluarga (AILA) untuk memperluas pasal perz… Read More