OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Kamis, 07 September 2017

Berbeda dengan Jerman, Prancis Inginkan Turki dan Uni Eropa Kerja Sama

Berbeda dengan Jerman, Prancis Inginkan Turki dan Uni Eropa Kerja Sama


Presiden Prancis, Emmanuel Macron. (aljazeera.net)

10Berita – Paris. Presiden Prancis, Emmanuel Macron mengatakan, Turki tetap menjadi mitra kunci bagi Uni Eropa (UE). Menurutnya, hubungan itu harus dijaga meskipun beberapa saat terkahir Ankara mengambil sikap yang cukup mengganggu.

Dilansir dari Aljazeera.net, Kamis (07/09/2017), Macron menyebutkan bahwa Turki semakin menjauh dari UE. Ia berharap, tidak ada perpecahan di antara kedua belah pihak.

“Sebenarnya, Turki telah tergusur dari UE dalam beberapa bulan terakhir. Mereka juga telah melakukan tindakan yang tidak dapat diterima. Itu tentu menimbulkan keprihatinan yang tidak bisa diabaikan,” katanya saat diwawancarai surat kabar Yunani, Ekathimerini.

Ia menambahkan, “Tapi aku ingin menghindari segala perselisihan. Karena mereka (Turki, red) merupakan mitra kunci dalam berbagai krisis yang kami hadapi bersama. Terutama masalah pengungsi dan ancaman terorisme.”

Pernyataan Presiden Macron ini tentu bertolak belakang dengan pernyataan Kanselir Jerman, Angela Merkel. Sebelumnya, Merkel menyebut pembahasan keanggotaan Turki di UE harus dihentikan.

Beberapa waktu terakhir ini, Merkel kedapatan sering melontarkan pernyataan yang kontra dengan Turki. Puncaknya ia menyebut Turki tak pantas jadi anggota UE, dan berupaya menggalang dukungan terkait hal itu.

Bahkan, Merkel juga mengancam akan meningkatkan langkah-langkah ekonomi terhadap Turki. Ia juga menyebut perlunya memperingatkan warga Jerman untuk tidak bepergian ke Turki. (whc/)

Sumber: Al-Jazeera, dakwatuna

Related Posts:

  • Erdogan Buka Suara Soal Oezil Erdogan Buka Suara Soal Oezil 10Berita – Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan akhirnya buka suara soal hujatan rakyat Jerman kepada Mesut Oezil dan Ilkay Guendogan karena bertemu dengannya. Ia menilai ada standar ganda … Read More
  • Waspadai Neo-Komunis Waspadai Neo-Komunis 10Berita – Polemik tentang film G30S/PKI seperti tidak berkesudahan. Di sana-sini orang meributkan PKI, partai yang sudah dihancurkan pada penghujung tahun 1965. “Tapi sisa-sisa PKI masih banyak berkelia… Read More
  • Jalur Sutra Modern Adalah “Geostrateginya” Komunis-CinaJalur Sutra Modern Adalah “Geostrateginya” Komunis-Cina 10Berita -Mengkaji Jalur Sutra Modern atau One Belt One Road (OBOR) One China —sering disebut “One China“— dari perspektif bisnis dan ekonomi, niscay… Read More
  • Ucapkan Terima Kasih, Trump: Turki Luar BiasaUcapkan Terima Kasih, Trump: Turki Luar Biasa Jabat tangan antara Erdogan dan Trump disaksikan Presiden Prancis (tengah). (Anadolu) 10Berita – New York. Presiden Amerika Serikat Donald Trump memuji Turki atas “bantuan besar”… Read More
  • Trump Hidupkan Kembali Asa ‘Solusi Dua Negara’ untuk Palestina Trump Hidupkan Kembali Asa ‘Solusi Dua Negara’ untuk Palestina Presiden AS Donald Trump saat bertemu dengan PM Israel Banyamin Netanyahu. (Aljazeera) 10Berita – Washington. Situasi politik Israel tampak keb… Read More