Paling Lambat Tanggal 16 Oktober Jakarta Punya Gubernur Baru
10Berita -Pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih DKI Jakarta hasil Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2017 akan digelar pada 16 Oktober nanti. Hal itu disampaikan Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, Senin (2/10).
“Secara administrasi, DKI dan DIY sudah kami serahkan ke Mensesneg. Beliau yang sudah atur tanggal hari dan jam. Bisa bersamaan dengan waktu yang berbeda antara DIY dan DKI,” kata Tjahjo di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan.
Mendagri menegaskan, pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI tidak boleh melewati tanggal 16 Oktober. Pasalnya, hal itu dilakukan agar tidak ada penunjukan Pelaksana Tugas (Plt) lagi.
“Yang penting DKI harus sebelum akhir masa jabatan. Kalau mundur satu hari nanti ditunjuk Plt lagi. Jadi tanggal 16-lah. Hari, jam, tanggal menanti arahan Mensesneg,” jelas Tjahjo.
Terkait hal teknis pelaksanaan dan administrasi, Tjahjo mengatakan, hal itu sudah disiapkan segala sesuatunya. Bahkan Wakil Gubernur DKI Terpilih Sandiaga Uno sudah mendiskusikan hal tersebut dengan pihaknya.
“Kami pun kemarin sudah diskusi dengan Pak Sandi Uno soal teknisnya seperti apa. Nanti akan ada pertemuan dan lainnya. Sudah komunikasikan ini dan sudah siap,” ucap Tjahjo.(kl/gr)Sumber: Eramuslim
Selasa, 03 Oktober 2017
Paling Lambat Tanggal 16 Oktober Jakarta Punya Gubernur Baru
By 10 BERITA 10/03/2017 10:16:00 AM
Related Posts:
Dewi Tanjung Polisikan Massa Pro-Anies, Fahira: Dia Hobi Tebar Kebohongan Dewi Tanjung Polisikan Massa Pro-Anies, Fahira: Dia Hobi Tebar Kebohongan 10Berita - Politikus PDIP, Dewi Tanjung, melaporkan massa pendukung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan lantaran merasa dicaci maki dengan kat… Read More
Penindasan Uighur Masuk Pelanggaran HAM Berat, Indonesia Kok Diam Saja? Penindasan Uighur Masuk Pelanggaran HAM Berat, Indonesia Kok Diam Saja? 10Berita – Perlakuan represif dan kebijakan tidak manusiawi yang dialami etnis minoritas Uighur di Xinjiang masuk ke dalam pelanggaran HAM berat. Dem… Read More
Serikat Buruh Akan Mogok Kerja Tolak Omnibus Law, Ini Respons Istana Serikat Buruh Akan Mogok Kerja Tolak Omnibus Law, Ini Respons Istana 10Berita - Serikat buruh bakal menggelar aksi mogok kerja menolak omnibus law Cipta Lapangan Kerja di DPR. Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko menila… Read More
Ini Daftar Aneka Subsidi Energi yang Dicabut di Era Jokowi Ini Daftar Aneka Subsidi Energi yang Dicabut di Era Jokowi 10Berita -Pemerintahan Presiden Joko Widodo memutuskan mencabut sejumlah alokasi subsidi dalam kurun waktu lima tahun terakhir.Alasan pemerintah mencabut berbagai… Read More
GKI Yasmin tipu Warga dengan Pemalsuan Tanda Tangan GKI Yasmin tipu Warga dengan Pemalsuan Tanda Tangan 10Berita, Bogor - Warga Kelurahan Curug Mekar, Bogor Barat menegaskan bahwa kasus GKI Yasmin adalah kasus pelanggaran hukum, bukan soal toleransi beragama. Karena… Read More