Habib Rizieq Minta Umat Jaga Ma'ruf Amin dari 'Politik' Jokowi
10Berita, Habib Rizieq Shihab telah mendengar kabar Presiden Joko Widodo meminang KH Ma’ruf Amin sebagai pendampingnya dalam pemilihan presiden yang dihelat 2019 mendatang.
Habib Rizieq sempat terkejut tak menyangka seorang ulama besar dan seorang yang kala itu mendukung FPI dalam mengeluarkan fatwa MUI terkait penistaan agama yang dilakukan Ahok berlabuh ke Joko Widodo.
Habib Novel Baamukmin menyampaikan Habib Rizieq berpesan pada seluruh umatnya agar menghargai KH. Ma’ruf Amin sebagai sosok ulama yang mulia. Namun, dia menegaskan jangan pernah terkecoh dengan strategi politik Jokowi.
“Habib Rizieq sudah mengimbau, kita wajib memuliakan ulama, kita harus menghormati ulama, jaga itu ulama, beliau (KH. Ma’ruf Amin) itu orangtua kita, jaga adab kita kepada ulama, dulu beliau bersama-sama kita (FPI) mengeluarkan fatwa dari MUI atas penistaan agama Ahok, kita ingatkan itu, tapi kita harus kritisi presiden untuk bagaimana presiden nanti tidak memanfaatkan ulama,” ujar Novel ketika berbincang dengan Kricom lewat sambungan telefon, Sabtu (11/8/2018).
Dia mengatakan Habib Rizieq ingin umat dari FPI menjaga betul-betul KH. Ma’ruf Amin yang telah dianggap sebagai orangtua dari asas pemanfaatan Jokowi. Habib Novel mengaku prihatin dengan terpilihnya KH. Ma’ruf Amin sebagai pendamping Jokowi untuk melenggang pada pilpres 2019 mendatang.
“Beliau itu sudah tua, sangat sepuh, kami disuruh menjaga beliau oleh Habib Rizieq, karena kita khawatir beliau dimanfaatkan oleh Jokowi,” jelasnya.
“Kasian ulama dikorbankan lagi, sudah cukuplah kemarin kita dikriminalisasi seperti ini, sekarang KH. Ma’ruf Amin, semoga saja dia enggak jadi bempernya Jokowi,” tandasnya.
Sumber : kri.com