Ijtima, Ulama dan Tokoh Nasional Siap Perjuangkan Prabowo-Sandi
skr/hidayatullah.com
Konferensi pers Ijtima Ulama dan Tokoh Nasional 2 dihadiri Prabowo Subianto di Hotel Grand Cempaka, Jakarta, Ahad (16/09/2018).
10Berita – Dalam Ijtima Ulama dan Tokoh Nasional 2, para tokoh dan ulama menyatakan siap berjuang dalam upaya memenangkan pasangan calon presiden-wakil presiden Prabowo Subianto dan Sandiaga Salahuddin Uno pada Pilpres 2019.
Kesiapan itu dinyatakan dalam pakta integritas hasil keputusan Ijtima Ulama dan Tokoh Nasional 2 yang digelar di Hotel Grand Cempaka, Jakarta, Ahad (16/09/2018).
“Dengan ditandatanganinya pakta integritas ini maka para ulama dan tokoh nasional akan berjuang memenangkan pasangan calon presiden Bapak Prabowo dan wakil presiden Sandiaga Uno,” demikian bunyi hasil keputusan tersebut yang juga dibagikan dan diperoleh hidayatullah.com di lokasi Ijtima Ulama 2, ruang Cempaka ISI, Ahad sore.
Pakta integritas yang ditandatangani oleh calon presiden dan calon wakil presiden itu merupakan kesepakatan bersama antara capres dan cawapres dengan para ulama dan tokoh nasional.
Keputusan itu dihasilkan dengan memperhatikan hasil keputusan Ijtima Ulama dan Tokoh Nasional pertama yang digelar pada 27-29 Juli 2018 di Jakarta, saran dan saran Ketua Dewan Pembina GNPF Ulama, serta saran dan pendapat dari capres Prabowo dan cawapres Sandiaga.*
Rep: SKR
Editor: Muhammad Abdus Syakur
Sumber :Hidayatullah.com