KH Ma’ruf Amin dan Sandiaga Uno Sama-Sama Sabet Kategori Inspiration Award di Muslim Choice Award 2018
Pada acara bergengsi yang digelar di Hotel Pullman, Jakarta Pusat, Rabu (12/12/2018), KH Ma’ruf Amin berhalangan hadir. Namun, dia menyampaikan apresiasinya melalui sebuah video.
Dalam videonya, Ketua Umum nonaktif Majelis Ulama Indonesia (MUI) itu menyampaikan ucapan terima kasih atas penghargaan tersebut.
“Saya Ma’ruf Amin menyampaikan selamat (ulang tahun) dan terima kasih (atas penghargaan) kepada Moeslim Choice. Saya ucapkan terima kasih,” ucap Ma’ruf.
Sementara, Sandiaga yang hadir dalam acara tersebut berkesempatan menerima langsung penghargaan yang diberikan Moeslim Choice Award kepadanya di atas panggung.
“Terima kasih atas penghargaan ini, saya dedikasikan kepada ekonomi umat Islam yang akan bangkit, ekonomi umat akan mampu untuk mencetak peluang agar jadi bangsa yang maju,” kata Sandi.
Ketua Panitia Moeslim Choice Award, Zulfahmi Jamba mengatakan, penghargaan yang diberikan kepada Cawaprses Ma’ruf Amin karena ia dinilai menguasai ilmu dan keahlian syariah. Ma’ruf pernah duduk di kursi anggota legislatif, Dewan Pertimbangan Presiden, Rais Aam PBNU, hingga masih memegang amanat sebagai Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) serta Ketua Dewan Syariah Nasional.
“Melihat keilmuan dan kecakapannya, pantas lah ia dipercaya oleh Presiden Joko Widodo sebagai calon wakil presiden di Pilpres 2019. Baginya, kepercayaan itu adalah penghormatan terhadap para kiai, ulama, maupun Nahdlatul Ulama,” ungkap Zul.
Sementara Sandiaga Uno, dinilai memiliki kemampuan bisnis dan organisasi yang telah teruji. Dia memulai karier politiknya hingga berhasil memenangkan Pilkada DKI Jakarta 2017 mendampingi Gubernur Anies Baswedan. Pada Agustus lalu, mantan Ketum HIPMI ini memutuskan mundur dari jabatan Wagub Jakarta, demi berlaga di arena politik yang lebih tinggi, mendampingi Prabowo Subianto pada Pilpres 2019.
“Sandiaga menaruh perhatian khusus pada generasi muda, mendorong lebih banyak generasi millennial membangun bangsa lewat sektor ekonomi. Beliau menginspirasi umat Islam untuk mandiri dalam ekonomi, sebelum terjun ke politik lewat cara yang elegan dan bermartabat,” kata Zul.
Selain KH Ma’ruf Amin dan Sandiaga, sejumlah tokoh terkemuka di Indonesia juga berhasil menyabet penghargaan di Malam Anugerah Muslim Choice Award 2018 tersebut. Mereka diantaranya, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Gubernur Sumsel Herman Deru, dan Wali Kota Palembang Harnojoyo. Mereka meraih penghargaan dalam kategori Governance Award Moeslim Choice.
Sementara, penghargaan kategori Democracy dianugerahkan kepada Wakil Ketua MPR Zulkifli Hasan, Mantan Menko Maritim Rizal Ramli, Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra, dan Anggota DPD RI Fahira Fahmi Idris.
Moeslim Choice Award juga menganugerahkan penghargaan kategori Ulama Awar kepada pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab, Ustaz Adi Hidayat, Ustaz Haikal Hasan, dan Ustazah Munifah Syanwani. []
SUMBER: IDN TIMES