Foto-foto Bukit Longsor Timbun 1 Kampung di Sukabumi Jelang Tahun Baru 2019
Longsor di Sukabumi. (FB/Muhammad Anwar)
10Berita SUKABUMI – Bukit longsor di Sukabumi, Jawa Barat menimbun satu kampung. Bencana itu terjadi hanya beberapa jam sebelum perayaan tahun baru 2019.
Hingga malam ini, tercatat empat korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. Korban dievakuasi oleh petugas gabungan TNI/Polri, dan BPBD serta masyarakat setempat.
Berdasarkan informasi yang dihimpun longsor yang menimbun satu kampung di Cibarehong Dusun Cimapag Desa Sirnaresmi Kecamatan Cisolok ini dihuni oleh 28 kepala keluarga (KK).
Namun Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho mengatakan, ada 34 rumah yang tertimbun longsor. Bahkan ada yang menyebut 40 rumah tergerus.
“Info saat ini, kondisi di TKP gelap, hujan sudah berhenti, tapi masih sedikit basah. Sudah ditemukan beberapa orang, sementara jumlah pastinya belum diketahui kami masih menunggu data,” ujar Kepdi (36) salah satu warga.
Saat ini lampu penerangan sedang dipersiapkan. Informasinya sejumlah alat berat besok akan didatangkan ke lokasi untuk mempercepat evakuasi korban.
Kemungkinan pencarian terhadap korban akan dilanjutkan besok pagi, mengingat kondisi di lapangan sangat tidak memungkinkan.
Sebelumnya, Kepala Desa Sirnaresmi Iwan Suwandri menyebutkan bahwa bencana di Cibarehong Dusun Cimapag Desa Sirnaresmi, Kecamatan Cisolok pada sore pukul 17.00 WIB diakibatkan dari longsoran bukit yang berada di atas kampung tersebut.
“Longsor berasal dari sebuah bukit yang berada di atas perkampungan, diperkirakan menimbun 34 rumah milik warga. Kejadian saat itu hujan deras,” jelasnya.
Setelah mendapatkan infomasi, Pemerintah Desa Sinaresmi langsung melaporkan kejadian ke BPBD dan Bupati Sukabumi.
Iwan memastikan evakuasi akan dilanjutkan besok pagi. Mengingat cuaca yang tidak bersahabat dan dibutuhkan alat berat untuk mencari para korban.
“Saya minta doanya dari masyarakat semua, untuk jumlah rumah maupun korba belum bisa di pastikan,” tandasnya.
Berikut foto-foto longsor di Sukabumi yang menimbun satu kampung:
Longsor di Sukabumi. (FB/Muhammad Anwar)
Longsor di Sukabumi. (FB/Muhammad Anwar)
Longsor di Sukabumi. (FB/Muhammad Anwar)
Warga mengevakuasi korban longsor di sukabumi
Korban longsor di Sukabumi dievakuasi. (FB/Muhammad Anwar)
Sumber : POJOKSATU.id,